Selegenile

Apa itu Obat Selegiline?

Nama Paten :

Jumex

Penggunaan

Selegiline adalah obat yang digunakan untuk mengatasi gangguan pergerakan akibat penyakit Parkinson. Obat ini tidak untuk mengobati penyakit Parkinson, hanya meredakan gejalanya saja seperti tremor, kekakuan otot, dan hilangnya pergerakan normal. Selegiline bisa dapat meningkatkan kemampuan pasien untuk lebih mudah bergerak.

 

Baca juga: Kenali Gejala Awal Penyakit Parkinson

Cara Kerja Obat

Selegiline bekerja dengan cara mencegah pemecahan dopamine, sehingga jumlah dopamine tidak menurun. Pasalnya, penyakit Parkinson terjadi akibat turunnya jumlah dopamine dalam otak.

Efek Samping

Bersamaan dengan efek yang dibutuhkan, obat ini juga dapat menimbulkan efek yang tidak diinginkan. Meskipun tidak semua efek samping ini dapat terjadi dan tidak semua orang merasakannya, jika terjadi tetap harus membutuhkan penanganan medis. Untuk selegiline, efek samping yang kerap terjadi adalah pusing, mual, konstipasi, nyeri perut, ruam kulit, insomnia dan luka pada mulut.

Pemakaian Obat

Penggunaan selegiline harus sesuai dengan instruksi dokter. Jangan menggunakannya terlalu berlebihan dan terlalu sering, jangan pula menggunakan lebih dari jangka waktu yang sudah ditentukan. Tetap gunakan obat, meskipun Kamu sudah merasa sembuh. Jangan berhenti hingga diperintahkan dokter. Ada beberapa makanan yang dapat meningkatkan tekanan darah saat Kamu menggunakan selegiline. Oleh sebab itu, konsultasikan dengan dokter tentang makanan apa saja yang boleh Kamu konsumsi. Wanita hamil dan wanita menyusui harus berkonsultasi dengan dokter sebelum menggunakan obat ini. Untuk penyimpanannya sendiri, simpanlah seleginile dalam suhu kamar, hindari panas, dan lembap.

 

Baca juga: Tremor Bisa Jadi Gejala Awal Penyakit Parkinson

Dosis

Dosis selegiline pada setiap pasien bisa berbeda-beda. Ikuti instruksi dokter dan label obat. Informasi berikut menjelaskan tentang dosis rata-rata dari obat ini. Kalau dosis yang sudah diberikan dokter kepada Kamu berbeda, jangan mengubahnya kecuali jika dokter yang memerintahkan.

Jumlah dosis selegiline yang diberikan tergantung dari kekuatan obat ini. Selain itu, jumlah dosis yang Kamu gunakan setiap hari, jarak waktu antara konsumsi obat, dan seberapa lama obat harus digunakan, tergantung dari masalah medis yang Kamu alami.

Dosis untuk pasien dewasa dalam bentuk oral:

1. Untuk mengatasi penyakit Parkinson, dosisnya 10 miligram per hari dosis tunggal atau dalam 2 dosis bagi. Pada tablet oral liofilisat dosisnya 1.25 miligram per hari.

Dosis dewasa dalam bentuk transdermal :

1. Untuk mengobati depresi, dosis awalnya 6 miligram per hari dan dapat ditingkatkan 3 miligram per hari selama 2 minggu. Dosis maksimal 12 miligram per hari. Gunakan selama 24 jam pada tempat yang berbeda. Pasien dengan dosis lebih dari sama dengan 9 miligram per hari harus membatasi makanan yang mengandung tiramin selama menggunakan selegiline dan 2 minggu setelah tidak menggunakannya.

Interaksi

Interaksi obat dapat mengubah cara kerja obat atau meningkatkan risiko efek samping serius. Informasi ini tidak mencakup semua interaksi obat terhadap selegiline. Oleh sebab itu, sebaiknya informasikan dokter tentang obat apa saja yang sedang Kamu konsumsi, sebelum mengonsumsi selegiline.

Mengonsumsi selegiline dengan obat apapun yang diinformasikan di bawah ini biasanya tidak direkomendasikan, namun bisa saja dibutuhkan pada beberapa kasus. Kalau dokter memberikan dua obat secara bersamaan, biasanya dosis salah satu obat diubah atau frekuensi konsumsinya yang diubah, supaya kedua obat bisa bekerja dengan baiik.

  1. Selegiline meningkatkan risiko hipertensi dengan adanya dopamin.
  2. Selegiline meningkatkan bioavaibilitas dengan adanya kontrasepsi oral atau obat pengganti hormon.
  3. Selegiline berpotensi secara fatal menyebabkan sindrom serotonin dengan adanya obat antidepresan dan agonis serotonin.
  4. Selegiline berpotensi secara fatal menyebabkan hipotensi dengan adanya petidine dan opioid lainnya.

 

Baca juga: Obat Herbal atau Obat Kimia, Mana yang Lebih Baik?

 

 

Sumber:

mims.com Selegiline

drugs.com Selegiline

Rekomendasi Artikel

Lindungi Keluarga dari Rabies, Jangan Lupa Divaksin ya Anabulnya!

Lindungi Keluarga dari Rabies, Jangan Lupa Divaksin ya Anabulnya!

Rabies adalah penyakit yang disebabkan virus dan ditularkan dari hewan ke manusia. Untuk mencegah rabies, anjing dan orang yang kontak dekat sebaiknya mendapat vaksin.

Ana Yuliastanti

23 November 2021

Nyeri di Sebelah Wajah Tak Tertahankan, Bisa Diatasi dengan Tindakan Ini!

Nyeri di Sebelah Wajah Tak Tertahankan, Bisa Diatasi dengan Tindakan Ini!

Penyakit yang menyebabkan nyeri di sebelah wajah ini disebut trigeminal neuralgia, dan salah satu nyeri terhebat yang pernah ada. Kini sudah ada pengobatan yang ampuh!

Ana Yuliastanti

07 October 2021

Mengulas Penyakit Myasthenia Gravis

Mengulas Penyakit Myasthenia Gravis

Seluk-beluk tentang penyakit myasthenia gravis, yaitu penyakit autoimun yang menyebabkan otot mata, wajah, lengan, tenggorokan, dan kaki mudah lelah serta melemah.

GueSehat

10 September 2021

Jenis Penyakit Saraf pada Anak

Jenis Penyakit Saraf pada Anak

Masih kecil atau berusia balita sudah terkena penyakit saraf? Pada kenyataannya, ini banyak terjadi pada anak. Biasanya, masalah kesehatan saraf ini banyak terjadi…

Ruby Astari

15 February 2021

Sindrom Tourette, Kelainan Saraf yang Membuat Penderitanya Susah Tenang

Sindrom Tourette, Kelainan Saraf yang Membuat Penderitanya Susah Tenang

Penyanyi Billie Eilish mengaku bahwa ia mengidap kelainan saraf sindrom Tourette sejak kecil. Sindrom Tourette adalah suatu kelainan saraf atau kelainan neurologis,

Tabita Salsya Hartanto

21 January 2020

Yuk, Lakukan Senam Neuromove untuk Cegah Kerusakan Saraf!

Yuk, Lakukan Senam Neuromove untuk Cegah Kerusakan Saraf!

Penderita diabetes adalah salah satu yang paling berisiko mengalami neuropati, disebut neuropati diabetes. Senam Neuromove bisa mencegah atau mengurangi gejala neuropati.

Ana Yuliastanti

04 September 2019

Ini Arti Kedutan di Mata Menurut Kesehatan!

Ini Arti Kedutan di Mata Menurut Kesehatan!

Pernah mengalami kedutan di mata? Kedutan di mata bisa disebabkan oleh hal sepele atau yang lebih serius. Ini arti kedutan di mata menurut kesehatan yang perlu Kamu ketahui!

Uliya Helmi Ali

02 September 2019

Cara Mengatasi Nyeri Saraf Diabetes

Cara Mengatasi Nyeri Saraf Diabetes

Salah satu masalah umum pada penderita diabetes adalah nyeri saraf. Begini cara mengatasi nyeri saraf diabetes dan cara merawat tangan dan kaki penderita diabetes.

Uliya Helmi Ali

12 August 2019

Direktori

    Pusat Kesehatan

      Selengkapnya
      Proses...