Duh, amit-amit jangan sampai terjadi ya, bisa kepergok si Kecil saat bermesraan dengan suami. Tapi, hal itu sangat mungkin terjadi, lho. Makanya, yuk bersiap dari sekarang sebelum itu terjadi.

 

Duh, Kepergok Si Kecil! Lalu Apa Selanjutnya?

 

Bercinta dan memiliki rutinitas hubungan seksual, adalah kebutuhan sekaligus perekat dalam rumah tangga. Selain itu, hubungan seksual yang teratur juga berguna untuk kesehatan mental dan menjauhkan dari stres. Namun memang, praktiknya harus dilakukan dengan cerdik, apalagi setelah ada si Kecil dan ia sudah beranjak balita. 

 

Malangnya, walau direncanakan sedemikian rupa, masih tetap ada kemungkinan Mums dan Dads kepergok si Kecil saat bermesraan. Nah, kalau hal ini terjadi, bagaimana ya cara meresponsnya? Beberapa poin di bawah ini bisa menjadi rekomendasinya:

 

1. Tetap (atau pura-pura) tenang

Satu hal yang jangan Mums dan suami lakukan adalah panik atau bertindak terkejut ketika si Kecil tiba-tiba muncul. Karena jika Mums terlihat cemas atau benar-benar malu, anak dapat menangkap emosinya dan berpikir sesuatu yang buruk mungkin telah terjadi. 

 

Sebaliknya, bersikaplah seperti tidak ada apa-apa dan sapa ia seperti biasa. Atau, Mums dan Dads bisa melakukan tindakan “penyelamatan” seperti menarik selimut atau beranjak ke posisi normal sambil mengajak anak mengobrol ringan. Contohnya, “Mama enggak denger Adek dateng, deh. Adek kaya Spiderman ya, jalannya kayak terbang.” Intinya, hindari reaksi ekstrem seperti menjerit, dan lebih baik tetap tenang.

 

2. Tunggu reaksi anak

Jika hal kurang mengenakkan ini terjadi di tengah malam saat hari cukup gelap, si Kecil kemungkinan besar tidak melihat terlalu banyak detail. Kalau begitu, tunggu reaksinya sebelum Mums atau suami melontarkan alasan atau bertanya apa yang dilihatnya. Jika anak masih sangat kecil, ada kemungkinan ia bahkan tidak paham sama sekali untuk memproses apa yang terjadi. Segeralah alihkan percakapan ke sesuatu yang biasa, seperti, “Kok, Adek kebangun? Adek mimpi serem, ya? Mau Mama temenin sampe Adek tidur?"

 

3. Baca raut muka anak untuk memahami emosinya

Ketika hal ini terjadi, perhatikanlah raut muka anak. Hindari memalingkan muka saat Mums atau Dads berbicara dengannya, agar bisa melihat wajahnya secara seksama dan mencari tahu apa yang mungkin terjadi di kepalanya. Mungkin ada beberapa alasan ia masuk ke kamar Mums, seperti terbangun dari mimpi buruk, ingin dipeluk, atau mendengar suara misterius dari kamar orang tuanya dan ia ingin mengecek sumber suara tersebut. Nah setelah Mums mengetahui emosinya, Mums pun dapat lebih mudah untuk memandu percakapan agar situasi terkendali.

 

Bersikaplah alami dan kembalilah ke mode orang tua, walaupun mungkin Mums masih berkeringat dan terengah-engah. Jika Mums tidak nyaman dengan itu, minta si Kecil  untuk kembali ke kamarnya lebih dulu, dan katakan padanya Mums akan menyusul.

 

Baca juga: Mum, Jangan Abaikan 5 Masalah Perilaku pada Anak Ini!

   

Cara Ngeles Tercepat saat Kepergok Berhubungan Intim

Memberikan penjelasan yang jujur dan benar untuk mengedukasi anak soal seks, memang sangat penting. Namun, itu baru bisa dilakukan ketika si Kecil cukup umur, ya. \

 

Nah, jika situasinya belum memungkinkan dan anak masih terlalu kecil untuk diberikan edukasi seks, Mums dan Dads bisa mencoba berkilah atau ngeles dengan beberapa cara berikut ini:

 

Mums dan Dads sedang kepanasan

Si Kecil melihat Mums dan Dads tak mengenakan baju dan berkeringat? Berkilah bahwa Mums melakukannya karena kepanasan, adalah penjelasan yang paling bisa diterima. Selagi melakukan itu, kenakan kembali pakaian Mums, dan ajaklah ia mengobrol seperti tidak terjadi apa-apa.

  

Baca juga: Ide Permainan yang Bikin Balita Makin Pintar

 

Mums sedang dipijat

Jika kepergok oleh si Kecil saat Mums dan Dads sedang berada di posisi tertentu, Mums bisa berkilah bahwa sedang memijat suami, atau sebaliknya.

 

Mums dan Dads sedang bermain

Di mata anak-anak, dua orang dewasa yang saling menindih atau berdekapan mungkin terlihat asing. Namun Mums bisa mengalihkan kebingungannya dengan ngeles kedua orang tuanya sedang bermain.

 

Nyatanya, cukup banyak kok, “cara penyelamatan” yang bisa Mums lakukan ketika berada di kondisi menegangkan sekaligus memalukan ini. Usahakan agar kejadian ini tak terulang dua kali, ya. Artinya, Mums dan Dads perlu lebih berhati-hati jika ingin menikmati momen intim bersama. (IS)

 

Baca juga: Jangan Selalu Dilarang, Ini 7 Manfaat Hujan-hujanan untuk Anak

 

 

 

Referensi:

FirstCry Parenting. Caught In The Act By Kids

Parent Map. Kids Walk In When Having Sex