Acyclovir

Acyclovir Obat Apa?

Nama Paten :

Acifar, Acyclovir Hexpharm, Acyclovir, Clinovir, Herpiclof, Herpiclof Forte, Lovires, Matrovir, Mediclovir, Palovir, Poviral, Samclovir, Zoter, Zovirax (ISO vol.50)

Penggunaan

Ini adalah obat antivirus untuk mengobati berbagai jenis infeksi herpes. Biasanya herpes simpleks pada pada alat kelamin, atau digunakan untuk mencegah kekambuhan.

 

Acyclovir juga digunakan untuk pencegahan herpes simplex pada pasien yang bermasalah dengan sistem imunnya. Jika Kamu cacar air (Varicella Zoster) atau cacar ular/cacar api (Herpes Zoster), Kamu akan diberikan obat ini.

 

Selain itu untuk mengobati herpesherpes labialis (herpes pada bibir dan mulut) yang berulang, pengobatan pertama kali genital herpes, dan pengobatan herpes simplex encephalitis (peradangan otak akibat virus herpes).

 

Baca juga: Selain Cacar Monyet, Penyakit-penyakit Ini Bisa Ditularkan dari Hewan ke Manusia!

Cara Kerja Obat

Acyclovir bekerja dengan cara menghambat sintesis DNA virus sehingga virus tidak bisa berkembang biak atau memperbanyak diri. 

Efek Samping

Acyclovir dapat menyebabkan efek samping berupa peningkatan serum bilirubin dan enzim liver, yaitu pigmen berwarna kuning. Selain itu dapat menyebabkan perubahan pada darah, kulit kemerahan, demam, sakit kepala, pusing, gangguan pencernaan, hepatitis, penyakit kuning, angioedema (pembengkakan pada jaringan bawah kulit), gangguan saraf reversibel, rambut rontok, rasa menyengat, terbakar, gatal.

 

Bahkan kadang ditemukan efek samping fatal seperti gangguan ginjal, trombositopenia purpura (penurunan trombosit darah akibat gangguan autoimun) pada pasien dengan pasien gangguan imunitas, reaksi anafilaksis (alergi berat)

 

Baca juga: Mengenal Penyakit Autoimun dan Pengobatan Immunoglobulin Intravena

Pemakaian Obat

Obat ini dapat diminum sebelum atau sesudah makan, tetapi sebaiknya diminum bersamaan dengan makanan untuk mengurangi ketidaknyamanan pada saluran pencernaan.


Hati-hati penggunaan obat Acyclovir pada pasien dengan gangguan saraf, atau saat pasien kekurangan oksigen atau mengalami gangguan elektrolit, pasien gangguan ginjal, serta wanita hamil dan menyusui.

Dosis

Inilah dosis untuk infeksi herpes simplex:

  • Herpes simplex yang sering kambuh (dewasa) : 800 mg sehari 2-4 kali yang perlahan dapat diturunkan dosisnya menjadi 400-600 mg sehari.
  • Untuk pengobatan infeksi herpes simplex primer (dewasa): 200 mg 5 x 1
  • Pasien dewasa dengan gangguan imunitas berat : 400 mg 5 x 1 selama 5 hari.
  • Anak-anak usia kurang dari 2 tahun : setengah dosis dewasa
  • Anak usia lebih dari 2 tahun:  Sama dengan dosis dewasa.

 

Adapun dosis untuk orang dengan gangguan imunitas adalah:

  • Orang dewasa: 200-400 mg 4 x 1
  • Anak usia kurang dari 2 tahun: setengah dosis dewasa
  • Anak usia di atas 2 tahun  sama dengan dosis dewasa.

 

Pengobatan Herpes Zoster

  • Dewasa: 800 mg 5 x 1 selama 7-10 hari.

 

Pengobatan Varicella Zoster

  • Dewasa: 800 mg 4-5 x 1 selama 5-7 hari
  • Anak usia di atas 2 tahun: 20 mg/kg (maksimal 800 mg), 4 x 1 selama 5 hari. 

Interaksi

Acyclovir dapat berinteraksi dengan beberapa obat berikut ini, ya! Jadi hati-hati jika Kamu juga mengonsumsi Probenecid, Cimetidine, Mycophenolate Mofetil, Ciclosporin, atau Tacrolimus. Konsultasikan dengan dokter agar tidak salah.

 

Sumber:

MIMS. Acyclovir.

Rekomendasi Artikel

Mums, Ini Gejala Cacar Monyet pada Anak!

Mums, Ini Gejala Cacar Monyet pada Anak!

Kasus cacar monyet masuk ke Indonesia, tentu sebagai orang tua Mums mulai khawatir. Kenali gejala cacar monyet pada anak ya Mums, dan segera bawa ke dokter jika ada gejala!

Uliya Helmi Ali

27 August 2022

Ditemukan Satu Kasus di Indonesia, Inilah Fakta Penting Cacar Monyet yang Perlu Diingat!

Ditemukan Satu Kasus di Indonesia, Inilah Fakta Penting Cacar Monyet yang Perlu Diingat!

Cacar monyet dilaporkan sudah masuk ke Indonesia. Apa yang bisa kita lakukan untuk mencegah agar tidak tertular, simak dulu fakta penting cacar monyer berikut ini!

fathimah zahro

22 August 2022

Awas! Ternyata Virus Bisa Sebabkan Diabetes

Awas! Ternyata Virus Bisa Sebabkan Diabetes

  Diabetes adalah kondisi kesehatan yang memengaruhi cara tubuh mengubah makanan menjadi energi. Ternyata infeksi virus bisa menyebabkan diabetes. Virus apa saja?

Eka Amira

22 July 2022

Mengenal Cacar Api, Kondisi yang Bisa Muncul setelah Cacar Air

Mengenal Cacar Api, Kondisi yang Bisa Muncul setelah Cacar Air

Herpes zoster atau cacar api adalah kondisi yang biasanya terjadi setelah terkena cacar air. Yuk, kita mengenal cacar api dan efeknya pada tubuh!

Eka Amira

12 May 2022

Cara Mencegah Penularan Adenovirus, Penyebab Hepatitis Akut Misterius pada Anak

Cara Mencegah Penularan Adenovirus, Penyebab Hepatitis Akut Misterius pada Anak

Adenovirus diduga menjadi penyebab KLB hepatitis akut misterius yang sudah menelan korban di Jakarta. Apa itu adenovirus, penularan, dan cara mencegah penularannya?

Ana Yuliastanti

04 May 2022

6 Penyebab Luka pada Bibir, Salah Satunya Gejala Herpes!

6 Penyebab Luka pada Bibir, Salah Satunya Gejala Herpes!

Bibir terdiri dari kulit yang lembut. Sebagai akibatnya, bibir dapat dengan mudah mengalami luka dalam kondisi tertentu. Berikut 6 penyebab luka pada bibir!

Eka Amira

11 March 2022

Conjunctivitis pada Anak

Conjunctivitis pada Anak

Seperti apa sih conjunctivitis pada anak? Penyakit mata ini lazim diderita anak-anak yang lebih kecil, yakni berusia 4-5 tahun.

Ruby Astari

04 September 2021

Pria Jomblo Memiliki Tingkat Kematian Lebih Tinggi karena Covid-19

Pria Jomblo Memiliki Tingkat Kematian Lebih Tinggi karena Covid-19

Berdasarkan penelitian terbaru, pria single alias jomblo memiliki tingkat kematian akibat Covid-19 lebih tinggi. Penyebabnya antara lain faktor gaya hidup. Apa lagi alasannya?

Diah Fauziah

21 November 2020

Direktori

    Pusat Kesehatan

      Selengkapnya
      Proses...