Olahraga penting untuk setiap orang, apalagi untuk penderita diabetes. Memiliki  gaya hidup aktif dapat menurunkan risiko kesehatan jangka panjang, dan bagi orang dengan diabetes bermanfaat juga untuk meningkatkan sensitivitas insulin, meningkatkan mood, dan meningkatkan kualitas kesehatan secara keseluruhan. Namun, olahraga ternyata dapat meningkatkan gula darah. Mengapa gula darah bisa naik setelah olahraga?

 

Pada umumnya olahraga menurunkan kadar gula darah. Namun, beberapa orang, setelah melakukan jenis olahraga tertentu, malah mengalami kenaikan kadar gula darah. Kalau Diabestfriends salah satu yang mengalaminya, jangan khawatir! Begini cara mengatasi gula darah naik setelah olahraga.

 

Baca juga: Cara Minum Obat yang Benar, tidak Semua Diminum Setelah Makan
 

Penyebab Kadar Gula Darah Naik Setelah Olahraga

Saat olahraga, otot membantu membakar gula atau glukosa dan meningkatkan kerja insulin. Inilah kenapa olahraga dianjurkan karena dapat membantu menurunkan kadar gula darah. Namun, kadar gula darah naik setelah olahraga juga bisa terjadi. 

 

Beberapa jenis olahraga, seperti angkat beban, lari cepat, dan olahraga kompetitif lainnya, bisa meningkatkan produksi hormon stres di dalam tubuh, contohnya hormon adrenalin. Hormon adrenalin bisa meningkatkan kadar gula darah dengan menstimulasi organ hati untuk memproduksi gula atau glukosa.

 

Makanan yang Diabestfriends konsumsi sebelum atau saat olahraga juga bisa menyebabkan kadar gula darah naik. Kalau Diabestfriends terlalu banyak makan karbohidrat sebelum berolahraga, mungkin aktivitas fisik yang dilakukan menjadi tidak cukup untuk menurunkan kadar gula darah yang sudah terlanjur melonjak.

 

Baca juga: Tanda-tanda Diabetes dan Perbedaannya Antara Pria dan Wanita
 

Cara Mencegah Kadar Gula Darah Naik setelah Olahraga

Nah, sekarang Diabestfriends sudah tahu nih, penyebab kadar gula darah naik setelah olahraga. Sekarang, penting bagi Diabestfriends untuk tahu cara mencegahnya, supaya kejadian seperti ini tidak terulang lagi di sesi olahraga selanjutnya.

 

Berikut beberapa strategi mencegah kadar gula darah naik setelah olahraga:

  1. Pilih olahraga aerobik intensitas sedang. Atau Diabestfriends bisa pilih latihan angkat beban, namun dengan beban ringan, dan pengulangan tinggi.
  2. Latihan teknik rileksasi, seperti bernapas teratur atau melakukan meditasi sebelum dan saat olahraga. Hal ini untuk meminimalisasi efek hormon adrenalin. 
  3. Coba ubah waktu olahraga agak lebih siang. Jika Diabestfriends biasanya olahraga di pagi hari setelah bangun tidur, terdapat sebuah kondisi fenomena fajar. Fenomena fajar merupakan kondisi yang bisa terjadi pada penderita diabetes, di mana terjadi peningkatan kadar gula darah antara pukul 4-8 pagi, sehingga bisa menyebabkan kadar gula darah tinggi di saat olahraga di pagi hari. Olahraga agak lebih siang biasanya tidak akan meningkatkan kadar gula darah.

 

Konsultasi dengan dokter tentang penyesuaian terapi insulin jangka cepat atau obat diabetes jangka pendek lain sebelum olahraga.

 

Hindari makan terlalu banyak karbohidrat sebelum dan saat olahraga. Cobalah konsumsi makanan seperti yogurt dengan kacang atau selai kacang. Untuk lebih jelasnya, Diabestfriends bisa konsultasi dengan dokter. 

 

Aktivitas fisik memang penting untuk penderita diabetes. Kebanyakan jenis olahraga aerobik bisa menurunkan kadar gula darah, sementara olahraga dengan intensitas tinggi dan angkat beban malah bisa menaikkannya. Hal ini bisa dikontrol asalkan Diabestfriends memahami kondisi Diabestfriends sendiri dan tahu cara mencegahnya!

  

Baca juga: Jangan Ngopi Setelah Bangun TIdur, Begini Cara Menikmati Kopi dengan Cara Sehat!
 
 

 

Sumber:

American Diabetes Association. Why Does Exercise Sometimes Raise Blood Glucose (Blood Sugar)?. 2022.
Healthline. Why Does Exercise Sometimes Make Your Blood Sugar Spike?. Oktober 2021.
WebMD. Diabetics Develop Higher Blood Sugar During Exercise. November 1999.