Apa saja gejala neuropati diabetes?

Gejala yang timbul dari neuropati diabetes tergantung dari jenis neuropati dan saraf mana yang terkena dampaknya. Namun, beberapa orang tidak merasakan gejala apapun.

 

Pada beberapa penderita yang lain, gejala awal yang biasa dirasakan adalah kebas, rasa seperti tertusuk jarum, dan nyeri pada telapak kaki. Karena kerusakan saraf biasanya berlangsung dalam proses yang lama bahkan sampai bertahun-tahun, gejala-gejala tersebut biasanya tidak terlalu dirasakan dan tidak mengganggu pada awalnya, serta sering diabaikan.

 

Gejala-gejala dari kerusakan sel saraf antara lain:

  • Kebas, rasa seperti tertusuk jarum, nyeri pada kaki, jari kaki, telapak kaki, tangan, lengan, maupun jari-jari.
  • Rasa pegal pada otot kaki maupun tangan.
  • Susah menelan, mual, bahkan muntah.
  • Diare atau konstipasi (susah buang air besar).
  • Pusing yang terjadi saat berubah posisi dengan cepat (setelah duduk atau berbaring, kemudian berdiri).
  • Gangguan buang air kecil.
  • Pada pria dapat terjadi disfungsi ereksi, sedangkan pada wanita terjadi lubrikasi yang berkurang pada vagina.
  • Rasa lelah dan tidak bertenaga.