2. Penanganan gangguan saluran cerna

Gangguan saluran pencernaan yang paling sering muncul pada pasien neuropati diabetes adalah gastroparesis, yaitu suatu gangguan pergerakan pada saluran pencernaan, terutama lambung. Ini dapat menyebabkan kembung, mual, bahkan terjadi muntah.

 

Oleh karena itu, dianjurkan untuk makan dalam jumlah kecil tetapi dengan frekuensi yang lebih sering. Hindari pula makanan berlemak. Namun apabila timbul gejala mual dan muntah, sangat dianjurkan untuk berkonsultasi kepada dokter, agar mendapatkan obat yang sesuai dengan kondisi tersebut.

 

3. Pusing dan kelemahan otot

Berdiri atau duduk dengan perlahan dapat membantu mengurangi rasa pusing ataupun pandangan gelap karena penurunan tekanan darah tiba-tiba. Dianjurkan juga pada saat tidur, posisi kepala lebih tinggi dari posisi badan.

 

Konsumsi lebih banyak garam apabila timbul gejala hipotensi. Untuk mengatasi kelemahan otot, dianjurkan untuk melakukan latihan fisik atau olahraga ringan yang rutin, atau bisa melakukan fisioterapi.

 

4. Penanganan gangguan kaki

Penderita neuropati diabetes sangat dianjurkan untuk melakukan perawatan kaki. Sel-sel saraf di kaki adalah sel saraf yang paling panjang di dalam tubuh, dan yang paling sering terkena dampak dari neuropati diabetes.

 

Kehilangan sensasi terhadap rasa nyeri pada kaki karena kerusakan sel saraf sering kali membuat penderita neuropati diabetes tidak menyadari adanya gangguan ataupun peradangan yang terjadi di kaki, bahkan beberapa sampai menimbulkan luka. Untuk itu, perlu dilakukan perawatan pada kaki, antara lain dengan cara:

  • Membersihkan kaki menggunakan air hangat dan sabun, tetapi tidak dianjurkan untuk merendam kaki, dan segera dikeringkan dengan handuk.
  • Memeriksa kaki dan jari-jari kaki setiap hari apakah timbul luka, kemerahan, lepuhan, atau bengkak.
  • Gunakan losion atau pelembap kaki, tetapi tidak dianjurkan untuk mengoleskan pelembap di sela-sela jari.
  • Memotong kuku kaki sesuai dengan bentuk jari kaki, sehingga tidak melukai jari apabila kuku tumbuh.
  • Menggunakan alas kaki yang nyaman, untuk menurunkan risiko terjadinya cedera.