Bagaimana anak berbicara, bergerak, bertindak, bermain, dan belajar memberikan gambaran penting tentang perkembangannya. Tonggak perkembangan ialah hal-hal yang sebagian besar anak dapat lakukan pada usia tertentu.

 

Saat memasuki usia 2 tahun, anak pastinya sudah menunjukkan banyak kemajuan, seperti dapat berbicara dengan banyak kosakata baru, berjalan dan berlari untuk mengejar sesuatu, serta memanjat dan melompat-lompat saat sedang bahagia. Namun, sebagai orang tua, Mums pasti bertanya-tanya, seperti apa tumbuh kembang anak usia 2 tahun yang ideal?

 

Baca juga: Waspadai 10 Gejala Gangguan Perkembangan Motorik Ini Pada Anak
 

Tumbuh Kembang Anak Usia 2 Tahun

Di sini, kita akan memahami bersama-sama, seperti apa tumbuh kembang dan apa saja yang idealnya bisa dilakukan oleh anak usia 2 tahun.

 

Perkembangan gerakan

Anak akan bergerak menjelajahi lingkungannya sepanjang waktu. Perkembangan gerakan yang ditunjukkan anak usia 2 tahun meliputi:

  • Berjalan sendirian
  • Berjalan sambil menarik mainan di belakangnya 
  • Berjalan sambil membawa beberapa mainan
  • Berdiri berjinjit
  • Menendang bola
  • Naik turun dari furnitur tanpa bantuan
  • Naik turun tangga berpegangan pada penyangga
  • Berlari, menendang, dan melempar bola ke atas kepala
  • Membuat garis lurus dan lingkaran.

 

Tips untuk orang tua:

  • Beri sedikit tantangan keterampilan motorik halus untuk balita, seperti memintanya membalik halaman buku.

 

Perkembangan keterampilan tangan dan jari

Anak memiliki kontrol yang lebih baik dalam menggerakkan tangan dan jari-jari. Perkembangan tangan dan jari yang ditunjukkan anak usia 2 tahun meliputi:

  • Mencoret-coret secara spontan
  • Membalikkan wadah untuk menuangkan isinya
  • Menyusun empat blok atau lebih
  • Lebih sering menggunakan salah satu tangan dibanding yang lain.

 

Baca juga: Ingin Anak Lebih Kreatif? Yuk, Mulai Kurangi Mainannya!

 

Perkembangan Bahasa

Perkembangan bahasa penting bagi balita untuk dapat mengekspresikan kebutuhannya. Berikut perkembangan bahasa yang ditunjukkan anak usia 2 tahun:

  • Menunjuk ke objek atau gambar saat dinamai menurut namanya
  • Mengenali nama orang, benda, dan bagian tubuh yang dikenal
  • Mengucapkan beberapa kata tunggal
  • Menggunakan frasa sederhana
  • Menggunakan kalimat dua hingga empat kata
  • Mengikuti instruksi sederhana
  • Mengulangi kata-kata yang mereka dengar.

 

Tips untuk orang tua:

  • Saat mengajak anak berjalan-jalan, beri tahu nama-nama benda yang dilihat.

 

Perkembangan kognitif

Inilah perkembang kognitif yang ditunjukkan anak usia 2 tahun:

  • Bisa menemukan objek yang disembunyikan
  • Mampu mengurutkan benda berdasarkan bentuk dan warna
  • Mulai permainan pura-pura
  • Mampu memegang wadah dengan satu tangan sementara tangan lainnya membuka tutupnya
  • Menggunakan tombol yang ada pada mainan
  • Menggunakan lebih dari satu mainan pada saat yang sama.

 

Perkembangan sosial dan emosional

Di usia 2 tahun, si Kecil mulai belajar terhubung dengan orang-orang di sekitarnya. Berikut perkembangan sosial dan emosional yang ditunjukkan anak:

  • Suka meniru perilaku orang dewasa dan anak-anak lain
  • Menjadi bersemangat ketika dia bersama anak-anak lain
  • Menunjukkan kemandirian
  • Menunjukkan perilaku menantang
  • Mulai menyadari dirinya tidak sama dengan orang lain
  • Antusias bergaul dengan anak-anak lain.

 

Tips untuk orang tua:

  • Sesekali libatkan diri dalam permainan dan percakapan anak. Ini dapat membantu mengembangkan keterampilan sosial anak dengan menumbuhkan rasa memiliki dan bekerja sama dengan orang lain.

 

Perkembangan makanan dan gizi

Seperti apa perkembangan makan pada anak usia 2 tahun:

  • Mengunyah dengan gerakan rahang penuh
  • Menggunakan peralatan makan meskipun masih menumpahkan beberapa makanan.

 

Tips untuk orang tua:

  • Bersikap tenang dan beri perhatian positif saat anak makan. Saat anak tidak menghabiskan makanannya, jangan dijadikan masalah, tetapi ambil saja makanannya, simpan, dan tawarkan lagi kepadanya nanti.

 

Baca juga: Makanan Tambahan dari Protein Hewani untuk Cegah Generasi Stunting

 

Apa yang Harus Diwaspadai?

Setiap anak berkembang dengan kecepatannya masing-masing, sehingga kita tidak dapat mengetahui dengan tepat kapan anak akan menguasai suatu keterampilan. Namun, ada baiknya Mums memberi tahu dokter anak jika balita menunjukkan salah satu dari tanda-tanda berikut:

  • Belum bisa berjalan di usia 18 bulan
  • Tidak berbicara setidaknya 15 kata pada usia 18 bulan
  • Belum bisa membentuk kalimat yang terdiri dari dua kata pada usia 2 tahun
  • Tidak memahami fungsi benda-benda rumah tangga biasa, seperti garpu dan sendok, pada usia 15 bulan
  • Tidak dapat mengikuti instruksi sederhana pada usia 2 tahun
  • Tidak dapat mendorong mainan beroda pada usia 2 tahun.

 

Apa yang Dapat Dilakukan Orang Tua untuk Membantu Tumbuh Kembang Anak di Usia 2 Tahun?

Sebagai guru pertama anak, orang tua dapat membantu pembelajaran dan perkembangan otaknya dengan cara berikut ini:

  • Bantu anak memahami bunyi suatu kata walaupun ia belum bisa mengucapkannya dengan jelas. Misalnya, jika anak menunjuk bola sambil berkata, "oya", katakan, “Adek mau bola?”
  • Awasi anak dengan cermat selama bermain dengan temannya. Anak-anak usia ini dapat bermain bersebelahan dengan anak lain, tetapi tidak tahu bagaimana berbagi dan memecahkan masalah. Tunjukkan kepada anak cara mengatasi konflik dengan membantunya berbagi mainan, bergiliran, dan menggunakan kata-kata jika memungkinkan.
  • Ajari anak membantu Mums melakukan pekerjaan rumah, misalnya dengan membawa gelas plastik atau serbet ke meja makan atau memasukkan mainannya ke keranjang. Jangan lupa ucapkan terima kasih kepada anak setelah dibantu.

 

Sekarang, Mums sudah tahu apa saja hal ideal yang dapat dilakukan anak usia 2 tahun, apa yang perlu diwaspadai, dan apa yang perlu dilakukan orang tua untuk membantu anak. Jika ada yang mengganggu pikiran dan ingin ditanyakan, Mums bisa berdiskusi dengan dokter anak. (AS)

 

Baca juga: Ingin Perkenalkan Sippy Cup pada Balita? Begini Tipsnya!

 

 

Referensi

 Cdc.gov. Milestones 2 years old

Unicef.org. Your-toddlers-developmental-milestones-2-years

Healthychildren.org. Developmental-Milestones-2-Year-Olds