Selama ini, kanker dikenal sebagai penyakit tidak menular yang bersifat ganas. Sel-sel dalam tubuh pengidap kanker akan berkembang tak terkendali dan menyebabkan berbagai gangguan pada tubuh, sampai menyebabkan gagal organ dan kematian. Namun, tahukah Kamu bahwa beberapa jenis kanker ternyata dimulai dari infeksi virus dan bakteri tertentu?

 

Salah satu yang paling terkenal adalah Human Papilloma Virus (HPV), yang dikenal sebagai penyebab kanker leher rahim. Hasil penelitian menyatakan bahwa 99% kasus keganasan leher rahim disebabkan oleh HPV. Infeksi virus ini umumnya berlangsung lama hingga beberapa puluh tahun sebelum gejalanya muncul.

 

Ternyata HPV tidak hanya menginfeksi kaum hawa, melainkan juga bisa menginfeksi dan menyebabkan kanker pada kaum adam. Manifestasi infeksi HPV pada pria ialah kanker penis. Selain itu, virus ini juga bisa menyebabkan kanker anus dan kanker orofaring pada kedua jenis kelamin. 

 

Baca juga: Leukemia Merenggut Nyawa Dian Pramana Poetra

 

Jenis virus lain yang berbahaya adalah virus Hepatitis B dan virus Hepatitis C. Kedua virus ini menyerang hati dan dapat bertahan menjadi infeksi hepatitis kronis, dan berisiko berkembang menjadi kanker hati. Berdasarkan penelitian pada 2004, infeksi virus Hepatitis B dan C adalah penyebab utama kanker hati primer, yaitu sekitar 60-70%.

 

Kanker hati sendiri merupakan kanker nomor 6 tertinggi di dunia. Virus hepatitis B bisa menular melalui darah dan cairan tubuh, atau diturunkan dari ibu kepada bayinya ketika bersalin. Sedangkan virus hepatitis C menular melalui kontak dengan darah penderita.

 

Infeksinya bisa berlangsung lama dan tanpa gejala, sehingga penderita biasanya tidak mengetahui kalau sudah terinfeksi dan gejalanya baru muncul ketika sudah mengidap kanker hati stadium lanjut. Cara untuk mengetahui dengan pasti bahwa terjadi infeksi virus hepatitis B maupun C adalah dengan melakukan pemeriksaan darah di laboratorium. 

 

Gejala Kanker Serviks - GueSehat.com

 

Jenis virus berikutnya yang memiliki potensi menjadi kanker adalah Epstein Barr virus (EBV). EBV sebenarnya adalah jenis virus yang umum. Infeksinya bersifat kronis dan biasanya tidak timbul gejala. Saking umumnya terjadi, ada yang menyatakan bahwa 9 dari 10 orang di dunia terinfeksi EBV. Dan jika sudah terpapar, seumur hidup virus ini akan tetap tinggal di tubuh penderitanya.

 

Baca juga: Pengobatan Kanker Lebih Terarah dengan Terapi Target

 

Virus ini biasanya menyerang jenis sel darah tertentu, yaitu sel limfosit B. Walaupun biasanya tak ada gejala apapun yang timbul, pada beberapa kasus, virus ini dikaitkan dengan beberapa jenis kanker, seperti Limfoma Hodgkin, limfoma Burkitt, atau kanker nasofaring. Berdasarkan penelitian di Inggris, seperti dikutip melalui cancerresearchuk.org, 1 dari 300 kasus kanker di Inggris berhubungan dengan infeksi EBV.

 

Selain virus, ada pula bakteri yang disinyalir terlibat dalam proses kanker, yaitu Helicobacter pylori. Dilansir melalui cancer.gov, infeksi H. pylori dapat menyebabkan tukak lambung. Jika berlangsung kronis dapat menjadi faktor risiko terjadinya kanker lambung.

 

Umumnya, kanker yang diakibatkan infeksi lebih mudah diatasi dari jenis kanker lain. Dengan mengetahui penyebabnya, maka kita bisa menghindari terjadinya infeksi, antara lain dengan menghindari perilaku yang berisiko, tidak menggunakan alat medis yang kurang steril, menjaga kebersihan dan sanitasi individu, serta melakukan vaksinasi.

 

Di Indonesia sendiri, vaksin untuk Hepatitis B dan juga HPV sudah bisa didapatkan di klinik kesehatan, rumah sakit, atau puskesmas. Vaksin Hepatitis B sendiri merupakan salah satu vaksin dalam program imunisasi nasional. Untuk vaksin HPV, ini masih dalam tahap perencanaan menuju imunisasi nasional. 

 

Baca juga: BPJS Berencana Stop Sebagian Obat Kanker, Ini Kata Pasien

 

 

Sumber :

1. Fattovich G, Stroffolini T, Zagni I, Donato F. 2004. Hepatocellular carcinoma in cirrhosis: incidence and risk factorsGastroenterology 127(Suppl. 1), S35–S50.

2. https://www.cancerresearchuk.org/about-cancer/causes-of-cancer/infections-hpv-and-cancer/ebv-and-cancer

3. https://www.cancer.gov/about-cancer/causes-prevention/risk/infectious-agents/h-pylori-fact-sheet