Memilih produk untuk bayi tidak boleh sembarangan, apalagi yang berhubungan langsung dengan kulit sensitifnya, seperti popok. Kesalahan memilih popok tidak hanya membuatnya mudah bocor, tetapi juga rentan menimbulkan ruam popok. Jika bayi sudah mengalami ruam popok, pastinya ia akan merasa tidak nyaman dan rewel. 

Nah, untuk menghindari hal tersebut, yuk cari tahu caranya memilih popok yang tepat untuk si Kecil!

 

Penyebab Ruam Popok

Ruam popok adalah salah satu masalah yang cukup umum dialami oleh bayi. Maka itu, penting bagi Mums mengetahui beberapa penyebab munculnya ruam popok, agar dapat menghindari pemicunya.

Beberapa penyebab ruam popok, di antaranya:

 

1. Tidak mengganti popok yang sudah penuh 

Popok yang kotor atau basah dapat meningkatkan pertumbuhan bakteri. Sementara, kulit bayi masih sangat sensitif. Sehingga, jika Mums tidak mengganti popok yang sudah penuh, ini dapat meningkatkan risiko kulit bayi mengalami ruam hingga infeksi.

 

2. Kontak dengan urine atau feses

IDAI menyarankan agar popok diganti setidaknya setiap 2-3 jam sekali. Namun, seringkali dalam kurun waktu ini, popok si Kecil mungkin belum tampak penuh, sehingga Mums berpikir untuk menunda menggantinya. Eits, jika Mums melakukan hal ini, sebaiknya jangan diteruskan, ya. Pasalnya, meski popok belum penuh, kulit si Kecil sudah ada kontak dengan urine atau feses di dalam popoknya. Hal ini sangat berisiko menyebabkan ruam dan iritasi pada kulitnya.

 

3. Gesekan

Popok yang terlalu ketat dapat menimbulkan gesekan pada kulit bayi, sehingga menyebabkan lecet dan ruam.

 

4. Mengonsumsi makanan tertentu

Jenis makanan atau pola makan bayi dapat memengaruhi kondisi feses yang dikeluarkannya. Hal ini dapat berisiko memicu terjadinya ruam popok. Pada bayi ASI, hal ini juga dapat dipengaruhi oleh jenis makanan yang dikonsumsi oleh Mums.

 

Tips Memilih Popok yang Tepat agar Terhindar dari Ruam Popok

Ruam popok pastinya akan membuat bayi rewel dan tidak nyaman. Nah, supaya hal ini tidak terjadi, berikut beberapa tips memilih popok yang tepat agar si Kecil terhindar dari ruam popok.

 

1. Pastikan ukuran popok sesuai dengan usia dan berat badan bayi

Seperti disebutkan sebelumnya, popok yang terlalu sempit dapat menimbulkan gesekan pada kulit bayi. Oleh karena itu, pastikan untuk memilih ukuran popok yang sesuai dengan usia dan berat badannya.

 

2. Perhatikan kemampuan daya serapnya

Salah satu fungsi utama popok adalah menjaga area bokong dan kemaluan bayi tetap kering, sehingga terhindar dari kebocoran dan kelembapan. Nah, untuk itu, pilihlah popok yang memiliki kemampuan daya serap tinggi, sehingga nyaman untuk kulit bayi dan menghindarkannya dari ruam popok.

 

3. Pilih popok yang aman untuk kulit sensitifnya

Terakhir, pastikan untuk memilih jenis popok dengan bahan yang lembut dan aman untuk kulit sensitif bayi, sehingga tidak akan memicu terjadinya ruam popok.

 

Sweety Silver Cloud Soft, Siap Jaga Kulit Bayi dari Ruam Popok

Sebagai orang tua, Mums tentunya ingin memberikan yang terbaik untuk si Kecil, salah satunya dengan memilih popok yang tepat dan tidak menimbulkan ruam. 

Sweety Silver Cloud Soft, hadir sebagai pilihan popok yang siap menjaga kulit bayi yang 5x lebih tipis dari kulit orang dewasa. Dengan fitur bantalan awan lembut di seluruh permukaan, Sweety Silver Cloud Soft dapat mengurangi kontak pipis dan feses pada kulit bayi, sehingga dapat menghindari risiko ruam popok. Sweety Silver Cloud Soft juga telah bersertifikat Halal Indonesia lho, Mums.

Kehadiran Sweety Silver Cloud Soft pastinya akan membuat Mums enggak khawatir lagi dalam menjalani peran sebagai seorang ibu. Ditambah lagi dengan dukungan dari Dads serta keluarga, pastinya no more galau deh untuk memilih yang terbaik untuk si Kecil. Yuk, beli Sweety Cloud Soft di sini! (BAG)