Setuju enggak kalau setelah menikah kita jadi lebih mudah tersentuh sama hal-hal kecil? Yuk, contek cara mudah yang terlihat mudah, tetapi bermakna besar untuk keintiman rumah tangga.

 

Yuk, Lakukan Hal yang Kecil, tetapi Bermakna Besar!

Ketika berpikir tentang cinta dan hubungan yang bahagia, sering kali yang muncul di benak kita peristiwa besar dan usaha yang rumit, misalnya memberikan kado mahal di hari ulang tahun pasangan, mentraktir makanan mewah untuk merayakan hari jadi, atau berlibur ke luar kota berdua.

 

Namun, tentu Mums sadari bahwa dalam hubungan pernikahan justru hal-hal kecil yang paling penting dan lebih bermakna. Kepedulian, inisiatif, ungkapan sayang dalam bentuk verbal, ataupun tindakan yang mendukung pasangan adalah bentuk cinta yang tulus, tetapi memainkan peran besar untuk mempererat hubungan antar suami dan istri.

 

Baca juga: Bibir Sumbing pada Anak, Kenali Penyebab hingga Perawatannya

 

Mengapa hal-hal kecil sangat berarti? Jawabannya karena itu dapat menunjukkan kepada pasangan bahwa kita mencintai, peduli, dan menghargainya. Perhatian-perhatian kecil yang dilakukan untuk pasangan juga dapat membantu mengurangi ketidakpastian dalam hubungan dan menanamkan rasa aman, memperkuat ikatan, serta membuat kedua pihak lebih dekat.

 

Sebuah survei 2013 yang mencakup lebih dari 5.000 peserta menemukan bahwa perhatian kecil sesederhana membuat secangkir teh untuk pasangan sangat dihargai. Bahkan hasil survei menunjukkan bahwa hadiah, seperti bunga dan cokelat, dianggap kurang penting jika dibanding perhatian atau hal-hal kecil. Survei juga menemukan bahwa hanya mengatakan "aku mencintaimu" membantu memberikan penegasan dan kepastian, serta membantu pasangan merasa lebih dekat satu sama lain.

 

Selain meningkatkan hubungan, menunjukkan kasih sayang dengan hal-hal kecil juga baik untuk kesehatan mental dan kesejahteraan. Sebuah studi tahun 2020 menemukan perasaan mencintai dan dicintai setiap hari membantu meningkatkan harga diri peserta studi, tujuan, optimisme, dan rasa kesejahteraan secara keseluruhan.

 

Baca juga: Mums, Jangan Lupa Ajak Si Kecil Bermain di Luar Ruangan, Yuk!

 

 

 

20 Aksi Kecil yang Bermakna Besar

Suka bingung harus melakukan apa agar bisa menunjukkan kasih sayang kepada pasangan, tanpa terlihat canggung atau janggal? Tenang, ada banyak yang bisa dilakukan. Berikut beberapa di antaranya:

 

  1. Katakan "aku mencintaimu" sesering mungkin.
  2. Beri tahu penampilan pasangan tampan, cantik, menarik, atau hal positif lainnya.
  3. Menertawakan lelucon yang dilontarkan pasangan.
  4. Kirimi pasangan chat lucu atau mesra.
  5. Telepon sesekali hanya untuk mendengar suaranya.
  6. Tanyakan bagaimana perasaannya ketika pasangan merasa tidak enak badan.
  7. Ucapkan terima kasih atas hal-hal besar dan kecil yang dilakukan pasangan.
  8. Tak perlu gengsi, pujilah pasangan dengan tulus.
  9. Saling menceritakan dan mendengarkan bagaimana hari masing-masing.
  10. Dengarkan dengan sabar saat pasangan sedang kesal atau mengalami hari yang buruk.
  11. Jangan menyela saat pasangan sedang berbicara.
  12. Beri masukan atau sambutan yang positif untuk idenya.
  13. Minta maaf bila salah.
  14. Sentuh pasangan sesering mungkin, baik itu mengusap punggung, membelai pipi, maupun meremas tangan.
  15. Berikan perhatian lebih jika pasangan sakit.
  16. Tatap wajah dan matanya saat berbicara.
  17. Hindari mengecek ponsel sebagai kegiatan pertama di pagi hari. Jauh lebih baik jika peluk, sapa, atau berkomunikasilah dengan pasangan terlebih dulu.
  18. Masak atau belikan makanan favorit pasangan.
  19. Tersenyum kepada pasangan.
  20. Peluk dan cium pasangan tanpa perlu alasan.

 

Jadi, kini tak perlu lagi menunggu hari besar atau repot menyiapkan kejutan yang mahal, ya. “Dicicil” dengan perhatian kecil atau simpel saja sudah sangat bermakna buat pasangan, lho. Jangan lupa, kasih tahu Pak Suami juga supaya tahu juga hal ini. (IS/AS)

 

Baca juga: Anak Selalu Ketakutan Setiap Potong Rambut? Ini Triknya

 

Referensi:

VeryWell Mind. Little Things Matter

Psychology Today. Little Things Mean A Lot