Banyak orang yang mengatakan bahwa untuk mendapatkan tubuh yang berstamina harus didukung dengan pola istirahat yang cukup dan berkualitas. Tidur cukup dalam sehari minimal adalah 6 hingga 8 jam.

 

Jika kurang dari itu, bisa membuat tubuhmu tidak berfungsi maksimal sebagaimana mestinya. Kamu mudah lelah sepanjang hari. Namun tidur berlebihan pun bisa menimbulkan efek yang sama.

 

Nah, bagaimana jika sudah cukup tidur tapi masih merasakan capek dan lelah yang tak berkesudahan? Bisa jadi, ada yang salah dengan tubuh Kamu Gengs. Kira-kira apa penyebabnya?

 

Baca juga: Kelelahan Bukan Penyebab Langsung Kematian Mendadak

 

Penyebab Kelelahan Kronis

Seperti disebutkan di atas, meskipun Kamu sudah tidur cukup dan berkualitas, artinya tidur Kamu nyenyak dan tidak mengalami gangguan, namun masih lelah kemungkinan ini penyebab kelelahan kronis Kamu:

 

1. Kurang Cairan

Kamu pasti tahu kan Gengs, kalau kekurangan cairan bisa berbahaya untuk tubuh? Salah satunya adalah membuat tubuhmu lebih mudah capek atau lelah. Jika kamu setiap hari tidur sudah cukup selama 8 jam tetapi masih merasa capek dan mengantuk, coba ingat-ingat lagi berapa banyak kamu minum dalam satu hari.

 

Perbanyak asupan air putih, dan kurangi kafein serta minuman manis lainnya. Karena organ dalam tubuhmu tidak akan bekerja optimal jika cairan dalam tubuh berkurang. Pastikan Kamu minum minimal 8 gelas air putih setiap harinya ya.

 

Baca juga: Inilah Penyebab Dehidrasi Saat Tidur!
 

2. Anemia

Anemia atau kekurangan sel darah merah bisa menjadi salah satu alasan kuat Kamu merasakan capek sepanjang hari. Tidak peduli berapa lama kamu tidur, anemia bisa membuat stamina tubuh terasa kurang apalagi jika tidak diimbangi dengan pola makan dan obat yang sesuai dengan jenis anemia yang Kamu miliki.

 

3. Diabates

Kadar gula yang tinggi bisa membuatmu lebih mudah terserang rasa capek. Diabetes memiliki gejala yang khas yaitu mudah haus, sering kencing, dan turun berat badan. Namun ada pula gejala yang umum dirasakan penderitanya yaitu kelelahan.

 

Kelelahan penderita diabetes disebabkan sel-sel kekurangan energi dari gula, karena gula menumpuk di aliran darah. Segera konsultasikan dengan dokter jika mengalami gejala diabetes. Jika dikelola dengan baik, penderita diabetes bisa tetap sehat dan terhindar dari komplikasi berbahaya. 

 

Baca juga: Penderita Diabetes Mudah Lelah? Lakukan Tips Berikut!

 

4. Gangguan Tiroid

Kelenjar tiroid yang kurang aktif bukan cuma menyebabkan tubuh menjadi lebih mudah gemuk meskipun makan sedikit lho Gengs. Hal ini karena fungsi metabolisme turun akibat tiroid yang tidak aktif. Maka, secara ototmatis, gangguan metabolisme energi pun akan terkena imbasnya sehingga akan sangat mudah menyebabkan kelelahan.

 

5. Kurangnya Kalori

Kurang kalori  artinya tubuhmu tidak bisa memproduksi energi. Nah, jika Kamu terus kelelahan setiap saat meskipun sudh tidur dalam waktu yang lama, bisa jadi Kamu kekurangan kalori. Ini terjadi karena pola makan dan asupan gizi yang buruk. Biasakan makan dengan gizi yang seimbang dan tepat waktu supaya tubuhmu bisa terus memproduksi energi untuk menghilangkan rasa lelah.

 

6. Sindrom Kelelahan

Sindrom kelelahan atau chronic fatigue syndrome adalah kondisi yang akan membuat penderitanya merasa sering lelah sepanjang hari. Gejalanya biasanya juga disertai nyeri otot dan juga sulit berkonsultasi dalam jangka waktu yang lumayan lama.

 

Sindrom kelelahan kronis ini sampai saat ini belum diketahui secara pasti penyebabnya. Namun, beberapa ahli mengatakan bahwa sindrom ini bisa saja berkaitan dengan masalah sleep anea. Ini adalah gangguan tidur yang ditandai dengan mendengkur dan henti napas saat tidur. Penyebabnya biasanya kegemukan atau karena saluran pernapasan tersumbat.

 

Baca juga: Terus Kelelahan walau Sudah Tidur Cukup, Bisa Jadi Kamu Mengalami Chronic Fatigue Syndrome

 

7. Gangguan Endokrin

Gangguan endokrin yang paling sering ditemui adalah hipotiroid dan diabetes militus tipe 2. Kedua penyakit ini seringkali menimbulkan rasa lelah. Namun, biasanya disertai dengan gejala lain seperti berat badan bertambah. Selain itu juga mudah haus, mudah lapar, dan meningkatkannya frekuensi buang air kecil.

 

8. Terlalu Lama Bermain Gadget

Kamu suka bermain gadget sebelum tidur? Jika iya, sebaiknya hentikan kebiasaan buruk ini dari sekarang. Bermain gadget sebelum tidur bukan cuma berbahaya bagi mata Gengs. Tetapi juga bagi metabolisme tubuhmu.

 

Kamu jadi lebih mudah lelah sepanjag hari meskipun tidak banyak beraktivitas. Kebiasaan ini juga bisa berpengaruh terhadap psikis seperti meningkatkan rasa khawatir dan kecemasan. Sehingga tubuh menjadi tidak nyaman dan mudah tumbang.

 

9. Tempat Tidur yang Buruk

Tempat tidur yang kurang baik tidak hanya penting bagi yang memiliki sakit punggung atau ibu hamil saja Gengs. Kamu pun demikian. Khususnya jika keseharianmu mudah sekali merasa lelah.

 

Bisa jadi, hal ini disebabkan oleh tempat tidurmu yang sudah tidak bisa mendukung tubuh dengan baik. Sehingga meskipun tidur cukup selama 6-8 jam namun kualitasnya tidak bagus. Akibatnya anggota tubuh menjadi nyeri karena posisi tidur yang tidak tepat dan mendorong rasa lelah yang berlebihan.

 

10. Penyakit jantung

Gejala yang sering dirasakan oleh penderita  gagal jantung adalah rasa lelah dan sesak nafas. Lelah ditemukan menjadi keluhan utama pada 20% kasus gagal jantung. Selain itu, 71% penderita penyakit jantung koroner mengeluhkan rasa lelah.

 

Baca juga: Wajib Tahu, Ini 7 Penyebab Penyakit Jantung Menyerang Usia Muda!

 

 

Referensi:

Avogel.co.uk. Why am I always so sleepy no matter how much sleep I get. 

Alaskasleep.com. Why tired after full nights sleep. 

Webmd.com. How tired is too tired.