Kulit bayi masih berkembang dalam beberapa bulan pertama kehidupan. Dari penampakan luar, kulit bayi umumnya lebih tipis, lebih rapuh, dan lebih sensitif. Kulit bayi juga kurang tahan terhadap bakteri, zat iritan dan zat penyebab alergi atau disebut alergen. Semua itu dapat menyebabkan masalah di kulit, baik itu iritasi maupun alergi. 

 

Oleh karena itu, Mums tidak boleh salah saat melakukan perawatan kulit pada si kecil. Perawatan kulit bayi yang baik akan membantu menjaga skin barrier atau lapisan pelindung kulit bayi dan mencegah masalah kulit di masa depan. 

 

Lantas apa yang disebut perawatan kulit bayi? Di dalamnya termasuk cara membersihkan, memberikan pelembab, dan memberikan perlindungan dari sinar matahari.



Tips Perawatan Kulit Bayi di Rumah

Berikut ini tips melakukan perawatan kulit bayi di awal kehidupannya, dan berlanjut sampai bayi menjadi anak yang lebih besar:

 

1. Memandikan bayi

Bayi tidak perlu dimandikan terlalu sering Mums, cukup satu kali sehari. Mandikan bayi dengan air hangat selama 5-10 menit setiap kali mandi.

 

Mums bisa menggunakan produk khusus untuk bayi, baik itu sampo maupun sabun. Pastikan Mums menggunakan produk yang sudah teruji hipoalergenik, atau tidak menyebabkan alergi.

 

Jangan lupa, setelah mandi, tepuk-tepuk kulit hingga kering, perhatikan lipatan kulit. Menggunakan bedak bayi atau bedak tabur tidak dianjurkan.

 

2. Melembapkan kulit bayi

Oleskan pelembap terutama jika ada tanda kulit di Kecil kering. Mums bisa menggunakan krim yang lebih kental atau lotion. Ini juga perlu dipastikan pelembap yang hipolergenik ya Mums, hindari pelembab yang mengandung bahan yang tidak direkomendasikan untuk bayi.

 

3 Merawat area popok

Area popok selalu dalam kondisi lembab sehingga Mum perlu sering mengganti popok bayi yang basah. Pertimbangkan untuk menggunakan popok sekali pakai agar kelembapannya cepat terserap, membuat kulit kering dan tidak mudah rusak.

 

Oleskan krim yang mengandung seng di area popok dan jangan gunakan bedak tabur. Berikan bayi waktu bebas popok sebanyak mungkin.



4. Pakaian bayi 

Pakaian yang ringan, longgar, dan berbahan lembut yang terbuat dari katun adalah yang terbaik. Berhati-hatilah untuk tidak mengenakan pakaian berlebihan pada bayi Mums. Hindari kain kasar yang bersentuhan langsung dengan kulit bayi

 

Gunakan deterjen ringan khusus bayi  untuk mencuci pakaian si Kecil,  sehingga pakaian bayi tetap lembut dan nyaman di kulit bayi.



5. Perlindungan matahari

Kulit bayi sensitif terhadap efek berbahaya dari sinar UV. Bayi kurang dari 6 bulan harus dijauhkan dari sinar matahari langsung. Saat berada di luar ruangan, kenakan pakaian ringan, topi, kerai di kereta bayi dan tempat teduh adalah perlindungan terbaik terhadap sinar UV yang berbahaya dari matahari.

 

Ketika tingkat indeks UV mencapai tiga atau lebih, tabir surya spektrum luas SPF 50+ harus diterapkan pada area kulit yang terbuka. Pilih tabir surya yang cocok untuk bayi atau mereka yang memiliki kulit sensitif.

 

Untuk mengetahui tingkat UV, kunjungi Biro Meteorologi atau gunakan aplikasi SunSmart gratis. Oleskan tabir surya 15-20 menit sebelum pergi ke luar, dan aplikasikan kembali setiap dua jam. Jika tabir surya menyebabkan reaksi pada kulit bayi, hentikan penggunaan produk.

 

Produk Perawatan Kulit Bayi dari Bebble, Teruji Hipoalergenik

Nah, Mums ada kabar gembira nih! Mums bisa menggunakan produk Bebble untuk semua kebutuhan perawatan kulit bayi yang sudah disebutkan di atas.  Produk perawatan bayi dan anak Bebble bisa untuk bayi baru lahir (0+), sampai anak di atas 1 tahun. 

 

 

 

Produk Bebble adalah hasil dari penelitian bertahun-tahun dan hasil kerjasama bersama para Ibu. Rangkaian produk Bebble aman dan teruji, menjamin perawatan kulit bayi yang lengkap setiap hari, mulai dari produk untuk mandi, perawatan kulit seperti pelembap, perawatan popok, perawatan keluar rumah, perawatan gigi, dan perawatan sehari-hari lainnya. 

 

Produk Bebble diproduksi dan diuji sesuai dengan standar Eropa yang ketat. Selain itu, tes dermatologis khusus telah dilakukan pada semua produk, untuk mengurangi kemungkinan alergi. 

 

Bahan-bahan Bebble dipilih dengan cermat untuk menghasilkan perawatan yang lembut namun efektif. Setiap produk Bebble terbuat dari kombinasi khusus ekstrak herbal, minyak alami, dan vitamin. Produk Bebble juga tidak mengandung alkohol, paraben, dan pewarna buatan. Sebagai dukungan pada pelestarian alam, produk Bebble juga tidak menggunakan ujicoba pada hewan.

 

Jadi Mums enggak perlu khawatir dan bingung memilih produk perawatak kulit bayi. Percayakan hanya pada produk yang aman. 




Referensi:
1. Rch.org.au. Skincare for babies.
2. Health4mom.org. Bathing moisturizer babys skin.