Memiliki badan kurus dan kurang proporsional pasti sudah menjadi keluhan banyak orang, terutama bagi para pria. Kebanyakan pria ingin memiliki bentuk tubuh yang lebih berisi dan atletis. Tapi, terkadang untuk mewujudkan hal itu tidaklah semudah yang dibayangkan.

 

Untuk menaikkan berat badan sebenarnya tidaklah begitu sulit, tergantung dari bagaimana kondisi tubuh Kamu sendiri. Ada beberapa cara untuk menaikkan berat badan, tapi yang sering kita ketahui biasanya dianjurkan untuk makan dengan intensitas dan porsi yang lebih banyak. Sebenarnya cara ini tidaklah salah, namun yang akan ada di tubuh ialah persentase lemak yang banyak. Ini akan membuat berbagai macam penyakit muncul di kemudian hari.

 

Saya akan berbagi pengalaman dan tips mengenai menaikkan berat badan dengan berolahraga. Mungkin banyak di antara Kamu yang bertanya-tanya kenapa berolahraga dapat menaikkan berat badan? Padahal justru yang kita tahu olahraga justru membakar kalori.

 

Baca juga: Inilah Alasan Mengapa Olahraga Bisa Menghilangkan Stres

 

Benar sekali! Saat berolahraga, badan akan banyak mengeluarkan keringat dan membakar kalori. Namun, Kamu juga perlu mengetahui bahwa ada faktor lain yang dapat ditingkatkan untuk menaikkan berat badan, yaitu dengan menaikkan massa otot di dalam tubuh. Yuk, kita bahas olahraga seperti apakah yang dapat membantu menaikkan berat badan menjadi ideal. 

 

1. Angkat Beban

Salah satu jenis olahraga yang dapat membantu Kamu membentuk massa otot ialah angkat beban. Angkat beban biasanya sangat tepat dilakukan oleh para pria. Jadi untuk pria yang ingin terlihat atletis dan sedikit berisi, maka bisa melakukan aktivitas ini. Kamu dapat melatih massa otot dengan latihan mengangkat beban pada bagian tangan dan dada. Kamu bisa melakukan jenis olahraga ini minimal 3 kali seminggu.

 

2. Push Up

Latihan push up adalah salah satu bentuk olahraga favorit yang mampu membentuk massa otot bagian atas. Jadi ketika Kamu rutin melakukan olahraga ini, otot tubuh akan terbentuk dan badan akan terlihat lebih besar juga berisi. Perlu ditekankan juga bahwa maksud gemuk di sini bukanlah gemuk karena kelebihan lemak dan kalori, akan tetapi gemuk karena massa otot yang terbentuk.

Baca juga: Hindari Konsumsi Makanan Ini Sebelum Olahraga

 

3. Pull Up

Sebenarnya pull up adalah jenis olahraga yang cukup berat, sebab Kamu harus bisa mengangkat berat badan sendiri. Namun, olahraga ini sangat cocok bagi pria atau wanita yang ingin membentuk massa ototnya. Dengan melakukan latihan ini, badan Kamu akan terlihat besar dan bidang. Tapi ingat, olahraga ini harus dilakukan secara tepat dan proporsional.

 

4. Squat

Ini merupakan latihan terakhir yang cukup efektif untuk menaikkan berat badan Kamu agar terlihat ideal. Biasanya dengan latihan ini, otot bagian bawah, terutama paha, akan lebih kencang dan tebal. Massa otot Kamu juga semakin bertambah banyak. Otot paha merupakan salah satu otot yang tebal, jika dikembangkan dengan cara yang tepat. Lakukan latihan squat dengan beban tambahan, yang membuat massa otot Kamu terlihat atletis dan gemuk.

 

Demikian beberapa poin yang dapat saya bagikan kepada Kamu yang ingin menambah berat badan dengan cara yang lebih sehat dan tepat. Lakukanlah secara teratur selama sebulan penuh, maka hasilnya pun dapat terlihat secara langsung. Pastikan jika Kamu tidak ada penyakit berat dalam melakukan olahraga ini, ya. Selamat mencoba!

Baca juga: Olahraga Dasar yang Mudah untuk Ibu Hamil