Tubuh manusia terdiri dari komponen air sebanyak 60%. Air diperlukan oleh tubuh untuk menunjang kinerja organ-organ di dalamnya. Maka dari itu, ada kebutuhan cairan yang harus Kamu penuhi setiap harinya. Di antara asupan cairan yang masuk ke dalam tubuh, air putih adalah yang terbaik untuk memenuhi kebutuhan cairan.

 

Mengapa Harus Air Putih?

Banyak yang bertanya-tanya, kenapa harus air putih? Kenapa bukan soft drink, seperti minuman bersoda, minuman berenergi, sirup, ataupun minuman lainnya yang lebih menyegarkan dahaga dan memberikan sensasi tersendiri? Hal ini dikarenakan air putih tidak memiliki kandungan apapun, sehingga sangat aman untuk dikonsumsi sehari-hari.

 

Berbeda dengan air putih, minuman yang lainnya memiliki kandungan-kandungan yang bisa berbahaya jika dikonsumsi secara terus-menerus. Misalnya minuman bersoda, ini mengandung zat-zat berbahaya yang dapat menyebabkan diabetes, karies gigi, dan obesitas jika dikonsumsi berlebihan.

 

Baca juga: 4 Trik Agar Lebih Sering Minum Air Putih!

 

Berapa Takaran Normal agar Tidak Kekurangan Cairan?

Kebutuhan cairan tiap orang berbeda-beda. Namun, pada umumnya disarankan mengonsumsi air putih sebanyak 2-3 liter per hari. Selain minuman, ternyata makanan juga dapat memberikan asupan cairan bagi tubuh. Ada beberapa makanan yang mengandung banyak air di dalamnya, seperti sayur dan buah-buahan. Misalnya, tomat dan semangka mengandung 90% air di dalamnya.

 

Cukupi kebutuhan cairan Kamu setiap hari. Jangan menunda-nunda atau mengabaikannya. Pasalnya, tubuh bisa mengalami defisit cairan atau disebut dehidrasi. Untuk mengetahui apakah tubuh mulai mengalami kekurangan cairan cukup terbilang mudah, yaitu dengan tanda-tanda awal bibir dan tenggorokan kering.

 

Gejala lainnya yang dirasakan tubuh saat dehidrasi yaitu badan terasa lemas, otot-otot melemah, pusing, jantung berdebar, serta urine yang dikeluarkan sedikit dan berwarna kuning gelap.

 

Kapan Butuh Lebih Banyak Asupan Cairan?

Ada saat ketika tubuh membutuhkan lebih banyak asupan cairan dibandingkan biasanya. Hal ini disebabkan oleh kondisi dan aktivitas yang tak biasa. Kondisi dan akitivitas tersebut antara lain: 

  • Saat berolahraga.
  • Saat terkena paparan panas yang berlebih.
  • Mengalami demam, muntah-muntah, dan diare.

 

Baca juga: Ternyata Minum Air Terlalu Banyak Juga Bisa Berbahaya bagi Tubuh!

 

Manfaat Air Putih

 

  1. Mencegah Dehidrasi

Mengonsumsi air putih dengan takaran yang tepat mampu menjaga kadar cairan di dalam tubuh dan mencegah dehidrasi, sehingga tubuh tidak mengalami gangguan sirkulasi, pencernaan, penyerapan makanan, otot, sendi-sendi, dan ginjal, serta mempertahankan suhu normal tubuh.

 

  1. Menurunkan Berat Badan

Bagi Kamu yang sedang menjalani program diet dan ingin menjaga tubuh agar tetap memiliki berat badan yang ideal, maka air putih adalah solusi yang sangat tepat. Air putih membantu mengendalikan asupan kalori tubuh. Jadi, minum air putih jauh lebih baik dalam mencegah peningkatan berat badan dibandingkan dengan minuman lainnya.

 

Baca juga: Turunkan Berat Badan dengan Air Putih? Caranya Gampang!

 

  1. Meningkatkan Metabolisme Tubuh

Air putih membantu kinerja organ-organ di dalam tubuh dan meningkatkan metabolisme tubuh serta membakar lemak. Air putih juga memperlancar aliran darah dan peredaran nutrisi.

 

  1. Membantu Mengeluarkan Racun di Dalam Tubuh

Air putih membantu mengeluarkan racun dari dalam tubuh melalui urine dan juga keringat, serta membantu pembuangan sisa-sisa makanan.

 

  1. Memperlancar Sistem Pencernaan

Selain serat, air putih memiliki manfaat dan pengaruh yang sangat besar juga untuk pencernaan. Hal tersebut dikarenakan air putih membantu kerja organ tubuh untuk mencerna makanan dengan lebih mudah.

 

Tidak hanya buah dan sayuran, air putih juga berguna untuk mengatasi sembelit. Air yang bertindak sebagai pelumas akan membuat feses menjadi lebih lembut, sehingga membantu proses pembuangan sisa-sisa makanan serta mencegah sulit BAB.

 

Baca juga: Lebih sulit Dibersihkan, Tumbler dapat Menjadi Sarang Bakteri!

 

  1. Menjaga Fungsi Ginjal

Selain baik untuk pencernaan, air putih juga sangat baik untuk menunjang kinerja ginjal. Ginjal akan semakin lancar melakukan fungsinya dalam membuang racun keluar dari tubuh dalam bentuk air seni atau urine.

 

  1. Mencegah Penuaan Dini

Penuaan dini bisa terjadi karena kulit kering, sehingga terlihat seperti tidak sehat. Minum air putih secukupnya setiap hari dapat menghindarkan terjadinya kulit kering dan membuat kulit menjadi lebih lembap. Kulit pun menjadi lebih sehat, halus, dan terlihat lebih muda.