Penampilan merupakan hal yang paling mutlak diperhatikan bagi semua orang, baik itu wanita maupun pria. Dengan penampilan yang menarik, tentu dapat membantu meningkatkan kepercayaan diri. Salah satu aspek yang paling diperhatikan untuk menunjang penampilan adalah rambut. Salah satu upaya yang bisa dilakukan adalah mencegah kebotakan. Rupanya cara mencegah kebotakan dengan makan buah tertentu tidak mengecewakan lho! 

 

Baca juga: Benarkah Hipertensi Menyebabkan Rambut Rontok?

 

Cara Mencegah Kebotakan

Rambut yangt sehat dan indah bisa memberi kesan menarik dari wajah seseorang. Akan tetapi, realitanya rambut merupakan anggota tubuh terluar yang paling mudah rusak. Mulai dari kering, pecah-pecah, dan yang paling ekstrem adalah kerontokan.

 

Khusus pada pria, kerontokan rambut lebih sering terjadi. Sehingga banyak ditemukan pria dengan usia paruh baya sudah mengalami kebotakan. Untuk mencegah kebotakan, tidak sedikit pria merogoh saku yang banyak untuk merawat kerontokan rambut mereka.

 

Padahal, semua yang berhubungan dengan tubuh Kamu tidak akan terlepas dari pola hidup yang sehat lho Gengs. Untuk mencegah kebotakan, cobalah untuk mengkonsumsi makanan bernutrisi yang memiliki khasiat pada rambut.

 

Baca juga: Hindari Berbagai Masalah pada Rambut dengan Cara Ini!
 

Tidak hanya makanan pokok saja lho! Buah-buahan pun banyak yang memiliki khasiat super bagi rambut. Mau tau apa saja? Tidak susah didapat kok, buah-buahan ini Kamu bisa Kamu temukan dengan mudah.

 

1. Pepaya

Buah berwarna orange ini terkenal akan khasiatnya untuk melancarkan pencernaan. Namun tidak hanya itu saja, ternyata pepaya yang memiliki banyak kandungan vitamin C ini juga menumbuhkan rambut dengan cepat dan juga menjaga kulit pada lapisan dermis. Dermis merupakan bagian akar rambut, dan pepaya menjaga bagian tersebut agar tetap sehat dan kuat.

 

2. Nanas

Salah satu masalah kerontokan rambut terjadi akibat radikal bebas yang menyebabkan penuaan dini, merusak sel, dan menyebabkan penyakit. Untuk melawannya rambutmu memerlukan banyak asupan antioksidan.

 

Buah-buahan yang memiliki antioksidan tinggi yang mudah ditemui adalah nanas. Tidak hanya akan vitamin C dan B6, buah ini juga kaya akan antioksidan, flavonoid, dan asam fenolik.

 

Baca juga: 6 Manfaat Nanas Terhadap Kesehatan

 

3. Apel

Apapun jenisnya, baik itu apel merah maupun apel hijau keduanya memiliki manfaat yang sama baiknya bagi rambutmu Gengs. Sama hanya dengan nanas, apel dapat menangkal radikal bebas karena mengandung antioksidan yang cukup tinggi dalam setiap buahnya. Dengan rutin mengkonsumsinya, maka akan merangsang pembaharuan sel sehingga mampu menumbuhkan kembali rambut yang rontok.

 

4. Jambu Biji

Jambu biji yang identik sebagai ‘buah kampung’ ini merupakan sumber vitamin C luar biasa. Bahkan menurut para ahli kandungannya bisa lebih banyak dibandingkan dengan buah jeruk. Oleh karena itu, jambu biji bisa dikonsumsi setiap hari untuk mendapatkan manfaat yang maksimal.

 

Vitamin C yang tinggi mampu meningkatkan produksi kolagen yang berhubungan dengan elastisitas, kekuatan, serta tekstur rambut. Selain mencegah rontok, kandungan nutrisi pada jambu biji juga bisa menjaga kesehatan kulit kepala.

 

Baca juga: Berapa Kebutuhan Vitamin C Harian Kamu? Yuk, Cek di Sini!
 

5. Pisang

Pisang merupakan buah yang semua bagian tanamannya bisa dimanfaatkan. Tidak hanya untuk dikonsumsi atau digunakan untuk keperluan sehari-hari, pisang juga bisa dimanfaatkan sebagai buah yang memiliki efek luar biasa bagi kesehatan dan kecantikan.

 

Salah satunya adalah kesehatan dan kecantikan rambutmu Gengs. Kandungan vitamin E pada buah pisang ternyata memegang peranan penting dalam menjaga kekuatan rambut dan kesehatan kulit kepala.

 

Vitamin E ini dapat melacarkan peredaran darah di kepala yang mendorong pertumbuhan folikel rambut. Selain itu, pisang mengandung asam folat yang berperan dalam membuat rambut tampak berkilau. Tidak hanya dikonsumsi saja Gengs, membuat masker pisang dan rutin mengoleskannya juga dapat menjaga kelembapan kulit kepala dan batang rambut secara optimal.

 

Nah itu tadi cara mencegah kebotakan dengan buah-buahan yang ada di sekitar kita. Dengan mengonsumsi makanan sehat dan menghindari gaya hidup tidak sehat, kesehatan rambut dan kulit kepala bisa dijaga. Jika kerontokan rambut yang Kamu alami sangat parah, segera konsultasikan ke dokter. 

 

Baca juga: Inilah 20 Manfaat Mengonsumsi Buah Pisang Bagi Tubuh

 

 

Referensi:

Mensxp.com. 5 Super fruit that prevent hair fall. 

Ibtimes.com. Eat these fruits slow down hair thinning.

Timesofindia.indiatimes.com. 5 foods that can prevent balding.