Ketika cuaca sedang panas, minuman dingin tentu menjadi ‘surga’ kecil bagi banyak orang. Nah, jika membahas soal minuman dingin mungkin yang langsung terbayang adalah minuman soda lengkap dengan es batu. Hmm.. Siapa yang akan menolak! Namun, apakah Anda tahu apa yang sebenarnya terjadi pada tubuh setelah minum soda?

Yang Terjadi Pada Tubuh Ketika Minum Soda

Dikutip dari Blisstree : Health Site, Health Recipes, Fitness & Workout Tips, Nutrition Advice, berikut perjalanan air soda yang masuk ke dalam tubuh Anda! Dalam waktu sepuluh menit pertama setelah Anda meminum air soda, Anda akan menerima asupan gula yang seharusnya dibutuhkan tubuh dalam sehari penuh (sepuluh sendok teh gula). Mungkin Anda heran mengapa Anda tidak merasa mual ketika mengonsumsi gula sebanyak itu, hal ini karena adanya asam fosfat yag terkandung dalam soda yang berperan meredam rasa manis tersebut. Kemudian, sepuluh menit berikutnya terjadi lonjakan gula darah diikuti dengan produksi insulin dalam jumlah melimpah di dalamtubuh. Untuk menangani hal tersebut, hati pun akan merubah kandungan gula menjadi lemak. Dan dalam seketika terjadilah penumpukan lemak dalam pembuluh darah di tubuh Anda. Tentunya, proses ini berakibat buruk bagi kesehatan.

Mengapa Setelah Minum Soda Biasanya Menjadi Susah Mengantuk?

Tidak sampai di situ saja, sekitar 40 menit kemudian penyerapan kafein ke dalam tubuh pun berhentu. Biasanya, setelah proses ini terjadi, pupil Anda akan membesar, dan tekanan darah Anda akan meningkat. Akibatnya, hati akan mengeluarkan lebih banyak gula ke aliran darah dan reseptor adenosine dalam otak akan terhambat. Ini juga yang membuat Anda menjadi tidak mengantuk setelah mengonsumsi air soda. Lima menit kemudian dopamine diproduksi oleh tubuh dan memberikan dampak bahagia pada pusat kesenangan di otak Anda. Setelah 1 jam masuk ke tubuh, soda akan mengikat kalsium, magnesium, dan seng dari tubuh serta mendorong proses metabolisme lebih cepat. Dosis tinggi pemanis dan pengawet pun akan meningkatkan dorongan tubuh untuk mengeluarkan urin. Dan ketika sifat diuretic dari kafein mulai berperan, semakin banyak urin yang akan didorong keluar dari tubuh. Kalsium, magnesium, dan seng yang seharusnya menutrisi gigi dan tulang pada akhirnya justru terevakuasi keluar dari tubuh bersama dengan natrium dan elektrolit lainnya. Dampaknya? Asupan kalsium, magnesium, dan seng pada tulang dan gigi tidak mencukupi. Hanya dalam hitungan jam, hal tersebut terjadi dalam tubuh Anda. Lalu apa yang akan terjadi jika Anda biarkan hal tersebut terus berulang? Peningkatan berat badan, peningkatan resiko diabetes, peningkatan resiko penyakit jantung, dan berbagai kemungkinan penyakit lainnya, yang tentunya lebih baik dihindari agar tetap sehat. Nah, apakah Anda masih mau sering mengonsumsi minuman bersoda?