Sebagai orang tua, Mums jangan fokus memperhatikan perkembangan fisik si Kecil saja, tetapi juga perlu memperhatikan perkembangan otaknya. Melakukan aktivitas atau permainan yang mendukung perkembangan otak bayi penting lho dilakukan. Lalu, apa saja brain games untuk bayi usia 7-12 bulan yang bisa Mums terapkan?

 

Bayi belajar dan berkembang melalui hal-hal yang baru dialaminya, seperti pengalaman saat bermain. Melalui permainan, si Kecil juga dapat mengembangkan keterampilan untuk berpikir, memahami, berkomunikasi, mengingat, membayangkan, dan mencari tahu hal-hal lain.

 

Brain games dapat merangsang otak dan membuat si Kecil berpikir untuk menyelesaikan masalah. Sama seperti latihan fisik, otak membutuhkan rangsangan tersendiri untuk mengembangkan dan meningkatkan kreativitas, pemecahan masalah, serta pemikiran analitis.

 

Selain melakukan aktivitas yang dapat mengembangkan kemampuan kognitif si Kecil, perhatikan juga yuk zat gizi si Kecil agar ia menjadi anak yang cerdas, seperti berikut ini!

 

zat_gizi_yang_bikin_anak_cerdas




 

Brain Games untuk Bayi Usia 7-12 Bulan

Mums tentu perlu merangsang perkembangan otak atau kognitif si Kecil dengan brain games. Berikut brain games untuk bayi usia 7-12 bulan yang perlu Mums ketahui! 

 

1. Usia 7 Bulan

Ada beberapa aktivitas yang bisa Mums lakukan untuk mengembangkan kemampuan kognitif si Kecil. Mums tidak perlu repot menyiapkan alat tertentu, cukup duduk berhadapan dengan si Kecil dan bertepuk tanganlah sambil bernyanyi. Lalu, Mums bisa membimbingnya untuk melakukan hal yang sama.

 

Biarkan ia mencoba untuk bertepuk tangan sendiri. Mums juga bisa memandunya atau memegang tangannya seperti bertepuk tangan. Dengan begini, si Kecil akan mengembangkan kemampuan interpretasi dan kognitif dari apa yang dilihatnya.

 

Selain tepuk tangan, Mums juga bisa melakukan aktivitas berikut ini. Cobalah untuk menggerakan objek atau mainan yang menghasilkan bunyi. Saat Mums menggerakkan objek tersebut, si Kecil akan menyadari kalau ada suara atau bunyi-bunyian tertentu. Hal ini kemudian akan membuatnya tergerak untuk mencari tahu dari mana bunyi itu berasal.

 

Baca juga: Apa Saja Makanan yang Memengaruhi Kecerdasan Bayi? 

 

2. Usia 8 Bulan

Pada usia 8 bulan, si Kecil mulai menyadari perbedaan antara objek yang hilang dan objek yang disembunyikan. Untuk meningkatkan kesadaran si Kecil dan membedakan objek tertentu, Mums bisa menyembunyikan mainan favoritnya, lalu menyembunyikannya dengan kain ataupun objek lain.

 

Dengan begitu, si Kecil akan tertarik untuk mencari mainannya. Para pakar tumbuh kembang menyarankan, saat ia berhasil menemukan objek yang disembunyikan, Mums perlu mengungkapkan pujian atau rasa gembira agar si Kecil termotivasi untuk memecahkan masalah lainnya. 

 

3. Usia 9 Bulan

Bayi yang berusia 9 bulan biasanya suka bermain, mengeluarkan celotehan, cemas saat berpisah dengan Mums, mulai meniru ucapan orang lain, dan sebagainya. Pada usia ini, Mums bisa bermain menemukan harta karun dengan si Kecil. Pastikan keranjang atau kotak harta karun telah berisi objek dengan berbagai warna, tekstur, bentuk, dan ukuran.

 

Namun, pastikan barang yang diletakkan aman atau tidak beracun. Dorong ia untuk mengambil sesuatu dari kotak harta karun dan merasakan bagaimana teksturnya, melihat berbagai bentuk, dan membedakan warna-warna. Ini tentu permainan yang bagus untuk perkembangan kognitif sekaligus merangsang indera si Kecil.

 

Baca juga: Kenapa Bayi Bisa Gagal Tumbuh?

 

4. 10 Bulan

Bayi pada usia ini menggunakan semua panca inderanya untuk bereksplorasi dengan hal-hal yang ada di sekelilingnya. Membangun menara tinggi dapat menjadi salah satu permainan yang baik untuk perkembangan kognitif, motorik, serta kemampuan dalam memecahkan masalah.

 

Awalnya, si Kecil harus membuat sendiri menara yang tinggi dan biarkan ia menjatuhkan atau merobohkan menara itu. Selanjutnya, Mums boleh mencontohkan dengan meletakkan balok besar sebagai dasar dan menggunakan balok kecil untuk membuat menara lebih tinggi.

 

 

5. Usia 11 Bulan

Pada usia ini, Mums bisa mengembangkan kemampuan kognitifnya dengan membaca buku bersama si Kecil. Manfaatkan buku dongeng yang interaktif sehingga ia tertarik untuk memegang buku dan memiliki perhatian yang lebih lama saat Mums membacakan dongeng untuknya.

 

Jangan kecewa jika si Kecil tidak terlalu tertarik pada saat Mums membacakan buku dongeng untuk pertama kalinya. Lakukanlah kebiasaan membaca ini berulang sambil mengucapkan setiap kata secara perlahan. Jika kebiasaan ini dilakukan secara teratur, si Kecil akan mengikuti dan mengulangi kata-kata yang diucapkan Mums.

 

Selain membacakan buku, Mums juga bisa memberikan mainan telepon dan biarkan ia memencet tombol nomor telepon sesuka hatinya. Mums juga bisa mengajak ia berpura-pura menelpon dan mengobrol di telepon. Aktivitas ini dapat membantu memperkuat pikiran si Kecil.

 

Baca juga: 3 Cara untuk Menstimulasi Otak Bayi



 

6. Usia 12 Bulan

Pada usia ini, si Kecil sudah bisa mengerti dan mengikuti arahan sederhana, seperti mengambil mainan yang jatuh. Ia juga sudah bisa menggunakan benda dengan tepat, termasuk minum langsung dari cangkir maupun menggunakan sisir. Jika usianya sudah memasuki 12 bulan, Mums bisa mengajaknya bermain petak umpet.

 

Permainan petak umpet yang sederhana dapat membantu si Kecil untuk berpikir, memecahkan masalah, dan mengajarkan keterampilan bahasa jika Mums memberikan arahan khusus untuk menemukan Mums yang sedang bersembunyi.

 

Sekarang, Mums jadi lebih tahu kan apa saja brain games untuk bayi usia 7-12 tahun? Yuk, coba terapkan pada si Kecil Mums! Oh iya, kalau ingin berbagi pengalaman atau ingin bertanya dengan Mums lainnya, jangan lupa gunakan fitur ‘Forum’ yang ada di Teman Bumil. Cobain fiturnya sekarang yuk, Mums! (TI/AY)

 









Sumber:

First Cry Parenting. 2018. 15 Innovative and Fun Brain Games for Kids.

Mom Junction. 2019. 22 Leaning Acitivites and Games for Your 7-Month-Old Baby.

Raising Children Australia. 2018. Play ideas for baby cognitive development.

Live Strong. Games to Play with an 8-Month-Old.

First Cry Parenting. 2018. 10 Best Activities for 9 Months Old Baby.

Bounty. 11 months old: Play ideas.

Mom Junction. 2019. 3 Learning Activities for Your 11 Month Old Baby.

Centers for Disease Control and Prevention. Important Milestones: Your Baby by One Year.

Live Strong. Cognitive Infant & Toddler Activities.