Ketika berpergian dan tidak membawa tas, rasanya seperti ada yang kurang. Bahkan bagi beberapa wanita, tas menjadi sebuah koleksi yang selalu bertambah setiap bulannya. Bagi Anda yang mengoleksi tas, mungkin memiliki bentuk tas dari yang berukuran kecil, besar, berbentuk normal, sampai yang bentuknya ‘aneh’. Tas memang dianggap oleh sebagian besar wanita sebagai barang kebutuhan yang wajib dimiliki. Tas diperlukan untuk membantu membawa barang-barang penting yang dibutuhkan oleh seorang wanita. Tas tersedia dengan berbagai model, bentuk, dan ukuran yang bisa dipilih sesuai kebutuhan dan keinginan Anda. Tetapi tahukah ladies, jenis tas yang Anda pilih ternyata bisa berdampak buruk bagi kesehatan? Hati-hatilah, tas yang sering Anda gunakan bisa jadi salah satu penyebab sakit kepala dan nyeri yang dialami. Barang-barang bawaan yang terlalu berat dan cara membawa tas yang tidak sesuai sangat berpengaruh terhadap kesehatan dan keseimbangan tubuh.

Akibat Membawa Tas Terlalu Berat Adalah Skoliosis

Selain itu, terlalu lama membawa tas dengan cara yang salah juga dapat menyebabkan skoliosis. Skoliosis merupakan penyakit pembengkokan pada tulang punggung ke arah kanan atau ke kiri. Membawa tas hanya dengan menggunakan satu bahu saja juga dapat menyebabkan ketidakseimbangan tubuh karena tekanan dari berat tas yang hanya bertumpu pada satu titik saja. Cara membawa tas yang benar adalah dengan mengganti posisi tas tangan setiap 5 menit sekali jika digunakan saat berjalan untuk menjaga keseimbangan tubuh Anda selama membawa tas tersebut. Sebenarnya, lebih disarankan untuk membawa tas ransel jika barang bawaan banyak dan berat. Bagi Anda yang tidak menyukai tas ransel bisa membagi barang bawaan Anda ke dalam beberapa tas sehingga tidak terlalu berat pada satu sisi tubuh saja. Ketika Anda menggunakan tas selempang, sebaiknya di jinjing di atas bahu untuk menghindari cidera jika Anda menjinjing tas di siku.  Posisikan tas selempang Anda di depan tubuh dan sesuaikan panjang tali selempang sesuai dengan tinggi Anda, tidak terlalu panjang dan menjauhi tubuh untuk meminimalisir pergerakan tas yang memberikan beban dan membuat otot-otot pergerakan pada tubuh Anda bekerja lebih keras.

Perhatikan Bentuk Badan Saat Membawa Tas

Berat tas sebaiknya tidak lebih dari 10% dari berat badan kamu. Selain itu postur tubuh tidak boleh membungkuk atau membusung tetapi usahakan tetap tegap saat membawa tas agar tidak terkena kifosis (tulang punggung terlalu bengkok ke depan) ataupun lordosis (tulang punggung terlalu bengkok ke belakang). Semakin tua usia Anda, kondisi tulang sudah tidak begitu kuat dimana kepadatan tulang mulai terkikis. Untuk itu, selalu cukupi keperluan kalsium, vitamin D, dan vitamin K untuk tulang Anda dengan meminum susu, konsumsi keju, buah-buahan dan sayur-sayuran atau suplemen kesehatan untuk orang yang tidak mengalami masalah kesehatan khusus. Bagaimana ladies? Sekarang Anda bisa mulai memilih dengan cerdas tas apa yang ingin digunakan hari ini sesuai dengan kebutuhan tanpa mempengaruhi kesehatan Anda.Jangan sampai hanya karena alasan untuk gaya dan cantik, justru dapat memperburuk kesehatan tubuh Anda.