Si Kecil sudah memasuki usia 6 bulan? Mari Mums kenalkan dengan makanan pendamping ASI (MPASI). MPASI berperan untuk melengkapi gizi si Kecil selain dari ASI. Berikut apa saja yang dibutuhkan Mums untuk memberikan MPASI kepada si Kecil!

 

Persiapan MPASI

Mungkin ini pengalaman pertama Mums mempersiapkan aneka macam keperluan untuk menyukseskan jalannya pemberian pertama MPASI. Supaya tidak bingung, berikut daftar yang bisa dijadikan panduan!

 

  1. Peralatan Makan

Mums bisa mempersiapkan alat makannya terlebih dahulu. Menurut penelitian, alat makan yang warna-warni atau memiliki gambar yang menarik akan membangkitkan nafsu makan si Kecil. Mums harus pastikan peralatannya BPA free  ya agar kesehatan si Kecil tetap terjaga.

 

  1. High Chair atau Booster Seat

Ketika memberi si Kecil MPASI, usahakan dalam posisi duduk agar ia terbiasa dan disiplin saat makan.

 

  1. Menu MPASI

Di awal-awal, Mums bisa memfokuskan pada satu jenis makanan saja karena ini baru masa perkenalan. Usahakan pula tidak memberikannya jenis makanan yang begitu manis karena takut nanti si Kecil akan menolak makanan selanjutnya yang tidak manis. Berikan makanan secara bertahap ya, Mums.

 

  1. Sterilizer

Untuk sterilizer, Mums bisa memilih sesuai kebutuhan. Namun, lebih baik pilih dengan muatan yang banyak karena bisa sekaligus menstrerilkan botol ASIP.

 

  1. Baby Food Maker

Dengan menggunakan baby food maker, membuat kreasi MPASI untuk si Kecil akan lebih praktis, terlebih jika Mums adalah ibu bekerja.

 

  1. Wadah Penyimpanan

Mums membutuhkan wadah untuk menyimpan stok MPASI beberapa hari ke depan di dalam freezer. Jadi, bisa langsung dihangatkan saat akan dikonsumsi.

 

Pilihan Sayur untuk MPASI

Mums bisa memilih sayur-sayuran ini untuk masa MPASI si Kecil:

 

  • Zucchini

Sayuran yang kaya serat ini mengandung vitamin A, C, dan K, serta fosfor dan magnesium. Selain itu, zucchini juga berguna sebagai antioksidan, yang baik dalam menjaga kesehatan kulit dan tulang.

 

  • Bayam

Bayam menjadi salah satu sayur yang dapat mendukung perkembangan otak si Kecil. Sayuran yang satu ini memiliki kandungan vitamin A, B, dan C, serta asam folat, kalsium, fosfor, dan zat besi. Selain itu, bayam merah memiliki kandungan kalsium yang sangat tinggi.

 

Baca juga: 3 Manfaat Bayam Bagi Kesehatan Tubuh!

 

  • Jagung manis

Jagung mengandung karbohidrat, serat, protein, vitamin A dan C, asam folat, kalium, serta fosfor.

 

  • Wortel

Sayuran yang satu ini mudah ditemukan dan memberikan warna yang meriah dalam MPASI si Kecil.

 

Baca juga: 7 Manfaat Wortel bagu Kesehatan Anda

 

  • Kentang

Kentang kaya akan karbohidrat, potasium, vitamin C, B1, B2, dan B3, protein, serta zat besi, yang dapat memasok energi untuk si Kecil yang aktif bergerak.

 

  • Brokoli

Brokoli mengandung kalsium dan asam folat. 

 

  • Labu siam

Sayuran ini kaya akan fosfor dan kalsium, yang baik untuk pertumbuhan tulang dan gigi si Kecil.

 

 

Baca juga: Kentang vs Nasi: Mana yang Lebih Sehat?

 

Nah, itulah beberapa pilihan sayuran dan apa saja yang harus dipersiapkan agar pemberian MPASI si Kecil dapat berjalan lancar dan sukses. Ingat, di awal-awal pemberian MPASI hanya sebagai pengenalan kepada si Kecil saja ya, Mums. Jadi, hindari memaksa si Kecil untuk makan dan menghabiskan makanannya, ya. Soalnya, yang ada si Kecil justru akan merasa trauma dan tidak mau makan. (AP/AS)