Sering mendengar pujian tentang kulit Geng Sehat yang berkilau setelah berhubungan seks? Cahaya pada kulit itu adalah salah satu manfaat kesehatan fisik dari seks. Nah, ternyata seks bisa mecegah penuaan dini juga, lho!

 

Setelah berhubungan seks, mungkin Geng Sehat merasakan sensasi kehangatan dan kenyamanan. Sensasi tersebut disebabkan oleh hormon-hormon yang dilepaskan tubuh saat berhubungan seks.

 

Selain memberikan kebahagiaan secara instan, zat-zat kimia dalam bentuk hormon tersebut juga meningkatkan kualitas tidur, meredakan stres, dan mengatasi ketidakstabilan mood akibat menstruasi. Inilah mengapa seks bisa mencegah penuaan dini.

 

Untuk tahu lebih jauh tentang bagaimana seks bisa mencegah penuaan dini, berikut penjelasannya!

 

Baca juga: 7 Tanaman Herbal untuk Meningkatkan Gairah Seksual

 

Seks Bisa Mencegah Penuaan Dini

Sudah banyak penelitian yang menunjukkan hubungan antara hubungan romantis dan hubungan seks secara rutin dengan kesehatan fisik maupun mental. Namun, hanya baru-baru ini saja ahli mencari tahu, bagaimanakah wujud dari manfaat seks itu pada tubuh. 

 

Bagaimana seks bisa mencegah penuaan dini? Telomer adalah struktur pelindung yang terletak di ujung kromosom. Telomer memiliki fungsi penting untuk kesehatan dan penuaan.

 

Telomer yang bentuknya lebih panjang dapat mencegah penyakit, sementara telomer yang lebih pendek sering dikaitkan dengan beragam penyakit, seperti kanker, diabetes, penyakit jantung, kadar stres tinggi, dan penuaan.

 

Namun, telomer yang panjang bukanlah satu-satunya indikator kesehatan. Stres bisa mempercepat proses pemendekan telomer. Namun, organisme memiliki kemampuan untuk memperbaiki degenerasi telomer, dengan meningkatkan produksi telomerase.

 

Telomerase adalah enzim yang diproduksi sel untuk memperpanjang telomer. Jadi, produksi telomerase yang lebih tinggi bisa meningkatkan kebahagiaan dan kesehatan tubuh serta pikiran, meskipun telomer sudah memendek akibat penuaan.

 

Jadi, beberapa ahli asal San Francisco memutuskan untuk meneliti apakah manfaat dari menjalin hubungan romantis dan berhubungan seks secara rutin berasal dari dampak pada panjang telomer dan produksi telomerase. Peneliti ingin mengaitkan fakta bahwa seks bisa mencegah penuaan dini.

 

Baca juga: Coba Diet ini untuk Meningkatkan Performa Seks!

 

Penelitian itu melibatkan 129 wanita yang sudah berkeluarga dan punya anak. Ada dua parameter yang dinilai yaitu pertama, kaitan antara kepuasan hubungan asmara dan interaksi pasangan yang positif ataupun yang  negatif, dengan panjang telomer dan produksi telomerase. Yang kedua, kaitan antara intimasi seksual dengan panjang telomer dan produksi telomerase.

 

Hasilnya menunjukkan bahwa intimasi seksual yang rutin dapat mempertahankan panjang telomer dan meningkatkan produksi telomerase. Wanita yang mengaku lebih aktif secara seksual ternyata memang memiliki telomer yang lebih panjang, ketimbang wanita yang kurang aktif secara seksual.

 

Penemuan tersebut menemukan bahwa hubungan seks secara rutin memengaruhi panjangnya telomer dan produksi telomerase yang lebih tinggi. Jadi, memang benar bahwa seks bisa mencegah penuaan dini.

 

Penelitian tersebut juga menemukan bahwa tidak ada hubungan antara kepuasan hubungan asmara dan interaksi positif atau negatif dengan pasangan, dengan panjang telomer dan produksi telomerase.

 

Para peneliti mengatakan bahwa manfaat baik hubungan seskual ini lebih dirasakan oleh pasangan yang sudah lama menjalin hubungan. Jadi, sekarang ada alasan mengapa Geng Sehat perlu menjaga kelanggengan hubungan dengan pasangan.

 

Untuk menjaga kelanggengan hubungan dengan pasangan, maka kehidupan seksual juga harus dijaga dan ditingkatkan. Begini cara meningkatkan kualitas kehidupan seksual.

 

 

Baca juga: Inilah 3 Dampak Terlalu Sering Masturbasi

 

Jadi, kalau Geng Sehat mau mencegaah penuaan dini, rutinlah berhubungan seks. Seperti yang sudah dijelaskan di atas, seks bisa mencegah penuaan dini, khususnya jika rutin dilakukan dan bersama pasangan jangka panjang. (UH/AY)

 

seks bisa mencegah penuaan dini

Sumber:

Mind Body Green. Sex Might Be Able To Reverse The Aging Process, New Research Suggests.