Saat hamil, Mums mungkin akan sering mengalami sakit punggung, kaki bengkak, kulit kering, ataupun gatal. Salah satu cara untuk membuat tubuh rileks adalah dengan melakukan perawatan spa. Namun, apakah perawatan spa saat hamil aman? Berikut beberapa hal yang perlu Mums perhatikan!

 

Kapan Mums Perlu Perawatan Spa saat Hamil?

Waktu yang ideal bagi Mums untuk menikmati perawatan spa saat hamil ialah pada trimester kedua. Risikonya lebih rendah dan Mums memiliki energi yang lebih sedikit. Beberapa tempat spa bahkan memiliki kebijakan untuk tidak melakukan perawatan spa pada ibu hamil yang usia kandungannya belum mencapai 12 minggu.

 

Saat memilih tempat spa, pastikan staf yang melakukan perawatan pada Mums telah terlatih. Pastikan tempat spa yang Mums pilih memang memiliki jenis perawatan khusus ibu hamil. Dengan begitu, tempat spa yang akan Mums kunjungi dapat menyesuaikan pilihan perawatan yang nyaman dan cocok bagi ibu hamil.

 

Baca juga: Bahayakah Mewarnai Rambut saat Hamil?

 

Perawatan Spa saat Hamil yang Harus Dihindari

Sebelum benar-benar melakukan perawatan spa, Mums perlu mempertimbangkan berbagai hal. Pilihlah tempat spa yang telah bersertifikat. Pusat spa juga harus berada di bawah pengawasan seorang ahli agar lebih aman. Sebelum melakukan perawatan spa, pastikan Mums selalu memberi tahu usia kandungan, ya.

 

Perawatan spa hanya bisa dilakukan jika Mums tidak mengalami gejala atau komplikasi apapun saat hamil. Oleh karena itu, Mums perlu berkonsultasi kepada dokter apakah diperbolehkan melakukan spa jika mengalami kondisi kesehatan tertentu. Mums juga sebaiknya menghindari perawatan spa, seperti sauna atau perawatan lainnya yang melibatkan uap panas, untuk menghindari risiko kehamilan.

 

 

Baca juga: Rileks dan Bugar selama Hamil dengan Prenatal Yoga

 

1. Sauna

Sauna adalah salah satu perawatan yang tidak aman dilakukan saat hamil. Perawatan ini dapat menyebabkan suhu tubuh terlalu panas. Selain itu, penelitian menunjukkan bahwa ada hubungan antara suhu tubuh yang terlalu panas dengan cacat lahir pada janin. Maka dari itu, Mums tidak disarankan melakukan perawatan spa yang melibatkan uap panas saat hamil.

 

2. Pijatan

Pijatan memang dapat menghilangkan rasa sakit pada tubuh, meningkatkan sirkulasi darah, serta menghilangkan stres. Namun, tidak semua pijatan aman untuk ibu hamil. Oleh karena itu, pastikan Mums memilih tempat spa yang memiliki perawatan pijatan untuk ibu hamil dan tidak melakukan perawatan spa sebelum usia kandungan lebih dari 12 minggu.

 

3. Facial

Facial merupakan salah satu perawatan yang aman dilakukan oleh ibu hamil. Namun, perawatan yang menggunakan bahan pengelupasan kimia atau mikrodermabrasi jenis tertentu bisa saja berisiko bagi ibu hamil. Mums sebaiknya menghindari perawatan dengan bahan asam beta hidroksil (BHA).

 

Daripada melakukan perawatan BHA, Mums sebaiknya memilih perawatan dengan bahan asam alfa hidroksi (AHA), seperti asam laktat dan asam glikolat, karena berasal dari buah-buahan.

 

Baca juga: 5 Jenis Olahraga yang Baik untuk Ibu Hamil 

 

4. Manikur dan Pedikur

Manikur dan pedikur aman dilakukan oleh ibu hamil. Namun, hindari menggunting kuku pada bagian kutikula. Selain itu, hindari penggunaan cat kuku yang mengandung dibutyl phthalate (DBP) dan formaldehyde, karena dapat menyebabkan cacat bawaan. Jika ingin melakukan manikur dan pedikur, sebaiknya bawa alat sendiri atau minta terapis untuk menggunakan peralatan yang telah disterilkan. 

 

5. Waxing

Perubahan hormon selama kehamilan dapat menyebabkan rambut menjadi lebih cepat tumbuh dari biasanya. Waxing saat hamil pada umumnya aman untuk dilakukan. Namun, Mums tidak disarankan melakukan waxing saat hamil jika memiliki varises, ruam, atau luka terbuka pada kulit. Selain itu, pilihlah tempat waxing yang memang aman untuk ibu hamil.

 

Beberapa perawatan spa saat hamil memang aman untuk dilakukan oleh ibu hamil. Namun, tidak ada salahnya juga Mums berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter. Untuk mencari tahu dokter yang ada di sekitar Mums, bisa lho memanfaatkan fitur Direktori Dokter dari GueSehat.com! (TI/AS)

 




Sumber:

What To Expect. 2018. Spa Treatment during Pregnancy.

First Cry Parenting. 2018. Are Spa Treatments Safe during Pregnancy?