Mulai merasa penglihatan terganggu, Gengs? Jangan-jangan sudah saatnya melakukan pemeriksaan ke dokter mata, nih! Salah satu prosedur yang lazim dilakukan adalah prosedur pengecekan mata minus. Seperti apa sih prosedurnya?

 

Prosedur Cek Mata Minus

Pemeriksaan mata melibatkan serangkaian tes untuk mengevaluasi penglihatan dan memeriksa penyakit mata yang mungkin kamu derita. Dokter mata akan menggunakan berbagai instrumen, menyinari lampu terang langsung ke mata, dan meminta kamu melihat melalui serangkaian lensa. Setiap tes selama pemeriksaan mata mengevaluasi aspek yang berbeda dari penglihatan atau kesehatan mata.

 

Pemeriksaan mata akan membantu mendeteksi masalah mata pada tahap paling awal. Pasalnya, saat itulah mata paling mudah diobati. Pemeriksaan mata secara teratur memberi kesempatan bagi dokter mata untuk memeriksa sekaligus membantu mengoreksi atau beradaptasi dengan perubahan penglihatan yang kamu alami.

 

Kapan Saat yang Tepat untuk Melakukan Prosedur Cek Mata Minus?

Ada beberapa faktor yang jadi penentu dalam hal ini, seperti usia, kondisi kesehatan, dan kecenderungan risiko gangguan penglihatan yang diderita.

  • Setiap lima hingga 10 tahun sekali di usia 20 – 30an.
  • Setiap dua hingga empat tahun sekali di usia 40 hingga 54 tahun.
  • Setiap setahun hingga dua tahun sekali di usia 55 hingga 64 tahun.
  • Setiap dua tahun sekali di usia 65 tahun ke atas.

 

Tentu saja, orang dewasa harus lebih rajin melakukan prosedur pengecekan mata bila:

  • Sudah memakai kacamata atau lensa kontak.
  • Punya sejarah medis masalah kesehatan mata di keluarga.
  • Punya penyakit kronis yang secara tidak langsung dapat mengancam kesehatan mata, misalnya diabetes.
  • Sedang mengonsumsi obat yang mungkin akan berefek kurang baik bagi kesehatan mata.

 

Ahli Kesehatan Mata Sesuai Spesialisasinya

Sebelum melakukan prosedur pengecekan mata minus, ada baiknya kamu mengenal beberapa ahlinya agar jangan sampai datang ke tempat yang salah!

 

  • Opthamologist. Dokter mata ini adalah dokter medis yang memberikan perawatan mata penuh, seperti melakukan pemeriksaan mata lengkap, meresepkan lensa korektif, mendiagnosis dan mengobati penyakit mata yang kompleks, serta melakukan operasi mata.
  • Optometrist. Dokter mata ini menyediakan banyak layanan yang sama dengan dokter mata biasa, seperti mengevaluasi penglihatan, meresepkan lensa korektif, mendiagnosis gangguan mata umum, dan mengobati penyakit mata tertentu dengan obat-obatan. Jika kamu punya masalah mata yang kompleks atau membutuhkan pembedahan, dokter bergelar ini akan memberikan rujukan ke dokter spesialis mata.
  • Optician. Ahli kacamata ini mengisi resep kacamata, termasuk merakit, memasang, dan menjualnya. Beberapa ahli kacamata juga menjual lensa kontak. Ahli kacamata tidak memberikan evaluasi kesehatan mata.

 

Persiapan Sebelum Prosedur Pengecekan Mata Minus 

Ada dua hal utama yang harus diperhatikan, yaitu:

 

  1. Bawa kacamata resep Mums


Jika Mums memakai lensa kontak atau kacamata, bawalah ke dokter mata. Dokter ingin memastikan bahwa resep tersebut sudah yang paling baik bagi Mums.



2. Tindakan pencegahan lainnya


Jika mata terasa melebar saat pemeriksaan, pastikan kacamata hitam sudah tersedia untuk dipakai setelah pemeriksaan mata selesai. Ada kemungkinan cahaya matahari atau lampu membuat tidak nyaman atau menyebabkan penglihatan kabur. Juga, pertimbangkan untuk meminta orang lain mengantar Mums pulang.

 

Sebelum Pengecekan Mata Minus

Bila ini pengecekan pertama, biasanya dokter akan menanyakan Mums pertanyaan-pertanyaan di bawah ini:

  • Sedang mengalami masalah kesehatan mata sekarang?
  • Pernah mengalami sakit mata?
  • Sedang pakai kacamata atau lensa kontak dan apakah terasa nyaman?
  • Adakah masalah kesehatan lain akhir-akhir ini?
  • Apakah Mums terlahir prematur?
  • Sedang dalam pengobatan?
  • Punya alergi terhadap obat-obatan atau makanan tertentu?
  • Pernah menjalani operasi mata?
  • Adakah sejarah penyakit mata di keluarga, seperti glaukoma, makular degeneratif, atau putusnya retina?
  • Adakah sejarah penyakit degeneratif lainnya di keluarga, seperti diabetes, hipertensi, hingga jantung?

 

Saat Pengecekan Prosedur Mata Minus 

Pemeriksaan mata biasanya melibatkan langkah-langkah ini:

 

  • Pertanyaan dari dokter mengenai riwayat kesehatan dan masalah penglihatan yang mungkin dialami.
  • Dokter mata mengukur ketajaman visual untuk melihat apakah kamu memerlukan kacamata atau lensa kontak.
  • Pemberian obat tetes mata. Kemudian dokter akan melakukan pemeriksaan tekanan pada mata. Untuk mempermudah prosedur ini, dokter akan melebarkan mata pasien dengan obat tetes mata.
  • Dokter dapat menggunakan beberapa lampu untuk mengevaluasi bagian depan mata dan bagian dalam setiap mata.

 

Sesudah Prosedur Pengecekan Mata Minus 

Di akhir pemeriksaan mata, dokter akan membahas hasil semua tes, meliputi penilaian penglihatan, risiko penyakit mata, dan tindakan pencegahan yang dapat kamu pilih untuk melindungi penglihatan kamu. (AS)

 

Referensi

https://www.mayoclinic.org/tests-procedures/eye-exam/about/pac-20384655

https://www.allaboutvision.com/eye-exam/expect.htm

https://www.webmd.com/eye-health/what-to-expect-checkup-eye-exam-adults#1