Terkadang ketika terburu-buru dan tak punya banyak waktu untuk dandan, cara praktis agar make up cepat selesai adalah dengan menggunakan bantuan tangan. Salah satunya yang sering dilakukan banyak wanita lakukan adalah mengoles dan merapikan lipstik dengan tangan. Apakah Anda termasuk salah satunya? Meski tampaknya sepele, namun ternyata kebiasaan ini tak baik lho. Cara Mengoles lipstik, lipgloss, serta lipbalm dengan menggunakan tangan ternyata bisa berisiko menyebarkan penyakit melalui mulut.

Banyak Bakteri

Anda tentu tak ada yang tahu bakteri, virus, dan mikroorganisme apa saja yang menempel di tangan Anda. Sebenarnya, tak terlalu masalah jika sebelum mengoleskan pewarna bibir ini Anda sudah mencuci tangan terlebih dahulu. Namun, ketika sedang terburu-buru untuk berdandan, apakah Anda masih ingat untuk mencuci tangan? Nah, kebiasaan ini sebaiknya mulai dihilangkan ya! Dalam penelitian yang telah dilakukan, Elaine Larson, PhD, peneliti sekaligus profesor penyakit infeksi di Columbia University mengatakan, bahwa meskipun lipbalm memiliki kandungan antigen yang mencegah pertumbuhan bakteri, namun hal ini tak mencegah kemungkinan berkembangnya bakteri yang berpindah dari jari ke bibir Anda.

Kuas Lipstik Harus Bersih!

Tak hanya dengan menggunakan tangan saja, kuas lipstik yang tidak bersih juga bisa menjadi sumber kuman dan penyakit yang bisa masuk ke tubuh Anda. Ketika kuas yang Anda gunakan untuk mengoleskan lipstik tidak dibersihkan secara rutin, maka kuman yang menempelpun bisa semakin berkembang. Anda, memang harus lebih memerhatikan apapun yang menempel di bibir Anda. Bibir bisa menjadi pintu masuk yang paling cepat bagi bakteri serta virus untuk masuk ke dalam tubuh Anda. Tak heran kan jika kebiasaan buruk ini membuat  tubuh Anda mudah terserah penyakit. Belum lagi jika lipstik yang digunakan tersebut juga digunakan oleh orang lain. Jadi, selama lipbalm atau lipstik yang akan digunakan bisa dioleskan dengan baik tanpa tangan, hindari sebisa mungkin cara mengoles lipstik tersebut ya, ladies! Tidak mau kan, hanya karena alasan sibuk dan buru-buru, Anda tiba-tiba sakit perut? Yuk, terus jaga kesehatanmu dari hal yang sederhana seperti ini!