Salah satu cara untuk menjaga kesehatan adalah dengan senantiasa menjaga kebersihan tubuh. Menjaga kebersihan tubuh sendiri bisa dilakukan dengan rutin, mulai dari kepala hingga kaki. Membersihkan area tubuh seperti kaki atau tangan mungkin sudah bukan hal yang sulit ya bagi Geng Sehat. Namun, bagaimana jika membersihkan area lain yang bisa dibilang lebih sensitif seperti mata?

 

Kira-kira Geng Sehat termasuk yang sudah rutin melakukannya belum, nih? Atau jangan-jangan Geng Sehat justru jarang melakukannya, karena belum tahu cara yang tepat. Nah, agar tidak salah saat membersihkan area mata, GueSehat akan berikan ulasannya seperti dilansir dari HealthLine.

 

Baca juga: 6 Cara Menjaga Kesehatan Mata

 

Mengapa perlu membersihkan mata?

Sadar atau tidak, bagian-bagian mata, seperti alis, bulu mata, dan kelopak, sebenarnya bisa menjadi ‘sarang’ bagi kotoran debu dan keringat. Hal ini wajar terjadi, karena memang setiap bagian mata memiliki fungsi untuk mencegah kotoran, agar tidak langsung masuk ke dalam mata.

 

Nah, karena mata bisa menjadi salah satu area yang kotor, maka Geng Sehat harus selalu membersihkannya dengan cara rutin menyiram mata menggunakan air bersih. Tidak hanya untuk menghilangkan kotoran, membersihkan mata juga bisa Kamu lakukan setiap kali Kamu merasa mata kering akibat paparan polusi atau asap.

 

 

Bagaimana cara membersihkan mata?

Mata merupakan salah satu area yang sensitif. Oleh karena itu, jangan sampai Kamu melakukan kesalahan saat membersihkannya. Kesalahan saat membersihkan mata bisa saja membuatnya justru semakin terganggu, hingga mengalami iritasi. Nah, agar tidak salah, berikut beberapa tips panduan dasar untuk membersihkan mata:

  • Pertama, pastikan tanganmu telah bersih sebelum menyentuh area mata. Cuci tangan dengan air hangat dan sabun.
  • Setelah tangan bersih, bagi Kamu yang menggunakan lensa kontak, sebaiknya lepaskan dahulu lensa kontak yang digunakan.
  • Bersihkan mata dengan cara membasuhnya menggunakan air hangat selama kurang lebih 15 menit. Berikan jeda setiap beberapa menit. Untuk langkah ini, ada beberapa cara yang bisa Kamu lakukan. Pertama, berdirilah di bawah pancuran air hangat dengan tekanan rendah. Biarkan air hangat mengalir dari dahi hingga ke mata. Jangan miringkan kepala ke bagian belakang dan usahakan agar mata berada dalam kondisi terbuka saat Kamu membilasnya. Kedua, manfaatkan keran air yang ada pada wastafel. Miringkan kepala ke samping agar air hangat yang keluar dari keran bisa mengalir ke arah mata. Ketiga, jika air keran di wastafel tidak bisa mengeluarkan air hangat, Kamu bisa memanfaatkan teko atau segelas air hangat untuk membasuh bagian mata. Miringkan kepala ke salah satu sisi, dan aliri air hangat dari teko atau gelas ke bagian mata. Terakhir, Kamu bisa membenamkan wajah ke dalam sebuah baskom berisi air hangat. Saat wajah sudah di dalam air, kedipkan matamu beberapa kali.

 

Dalam beberapa kondisi khusus, cara membersihkan mata bisa berbeda, tergantung pada partikel apa yang masuk ke dalam mata. Apabila mata terkena cairan kimia, misalnya terkena cairan pembersih rumah tangga, maka langkah pertama yang dilakukan adalah dengan memeriksa label instruksi penanganan pada kemasan. Biasanya, cara yang disarankan adalah dengan membasuhnya menggunakan air hangat.

 

Namun jika tidak terdapat label instruksi pada kemasan, pastikan Kamu segera membasuh mata menggunakan air selama kurang lebih 15 menit. Jika mata masih terasa terganggu, segera cari pertolongan medis untuk mendapat penanganan lebih lanjut.

 

Selanjutnya, jika bagian lain pada mata, seperti bulu mata atau kelopak, terasa kotor akibat adanya partikel pasir, kotoran, atau partikel kecil padat lain yang menempel, Kamu bisa membersihkannya tanpa harus membasuh dengan air. Cukup gunakan kain atau tisu bersih untuk mengangkat kotoran tersebut. Pastikan juga jika tanganmu telah bersih ya ketika menyingkirkan kotoran dari area mata.

 

Baca juga: Deteksi Penyakit Tersembunyi Lewat Mata

 

Hindari melakukan ini untuk membersihkan mata!

Saat mata terasa gatal atau mengganjal akibat kotoran, mungkin naluri pertama yang akan Kamu lakukan adalah menggosok atau menguceknya. Namun, tahukah Kamu jika hal ini justru bisa membuat kondisi mata lebih buruk. Pasalnya, saat Kamu menggosok mata, kotoran justru akan terdorong semakin ke dalam.

 

Partikel yang terdorong bisa menggores jaringan bening yang melindungi bagian iris mata, disebut dengan kornea, dan mengakibatkan terjadinya abrasi kornea. Meski bukan kondisi serius, abrasi kornea bisa terasa menyakitkan.

 

Mata merupakan salah satu organ vital yang sangat dibutuhkan ketika Kamu beraktivitas. Untuk itu, jangan lupa untuk selalu membersihkannya, agar tidak ada kotoran yang tertinggal. Kotoran yang tertinggal bisa berisiko menimbulkan gangguan pada mata. Enggak mau dong kalau aktivitasmu jadi terganggu karena matamu bermasalah? (BAG/AS)

 

Baca juga: Cek Kesehatan Mata Agar Tetap Selalu Sehat

 

Makanan untuk Menjaga Kesehatan Mata -GueSehat.com