Apakah Kamu memiliki teman yang dapat mengonsumsi makanan yang sangat banyak? Seolah-olah perut yang dimilikinya selalu cukup untuk menampung makanan tersebut. Atau Kamu justru termasuk orang tersebut, yang tidak merasa kenyang walaupun sudah makan banyak?

 

Ketika Kamu dihadapkan dengan makanan yang sangat enak, apalagi makanan yang Kamu sukai, makan berlebihan pun rentan terjadi. Selain itu, faktor stres dan mengunyah lebih cepat juga dapat menjadi faktor yang menyebabkan Kamu makan secara berlebihan.

 

Untungnya, ada beberapa hal yang dapat Kamu lakukan untuk berhenti makan berlebih, yaitu mulai dari memperlambat proses makan hingga mempelajari isyarat tubuh ketika sedang lapar. Lakukan tips ini untuk membuat Kamu makan dengan tepat dan tidak berlebihan. Yuk, simak beberapa tipsnya!

 

1. Lihat  ke Depan

Jika Kamu selalu berada di sekeliling makanan, Kamu cenderung makan sepanjang hari. Namun yang menjadi pertanyaan adalah apakah Kamu benar-benar lapar? Pikirkan bagaimana perasaanmu ketika Kamu makan terlalu banyak dan mampu menghentikan hasrat untuk mengonsumsi makanan tersebut. Hampir di setiap kasus, beberapa orang akan merasa bangga, bahagia, dan puas ketika berhasil tidak mengonsumsi makanan yang tidak diperlukan oleh tubuh.

 

Misalnya, Kamu sedang ingin mengambil donat di pantry padahal Kamu sudah sarapan. Pikirkan baik-baik tentang perlukah Kamu mengonsumsi makan tersebut padahal sebenarnya Kamu sedang tidak lapar. Jika Kamu membiasakan diri dengan mengatakan tidak, maka Kamu bisa menghentikan diri Kamu untuk mengonsumsi camilan di hari berikutnya. Masih tergoda ingin makan lagi? Coba cek video di bawah untuk mengetahui berapa lama Kamu harus berolahraga untuk membakar kalori makanan-makanan tersebut!

 

 

2. Makan Lebih Lama

Butuh waktu bagi perutmu untuk memberi sinyal pada otak bahwa Kamu sudah kenyang. Proses pengiriman sinyal dari usus ke otak bisa berlangsung sekitar 5-20 menit. Itulah mengapa penting untuk makan secara perlahan. Makan terlalu cepat dapat memicu Kamu makan berlebihan, karena sinyal ke otak kalau Kamu kenyang baru sampai setelah sudah makan terlalu banyak.

Baca juga: Sering Mengantuk Setelah Makan Siang? Bisa Jadi Ini Penyebabnya!

 

Cobalah untuk memasang timer selama 20 menit setelah makan, dan lihatlah apakah tubuhmu merasa kenyang dalam waktu tersebut. Perhatikan isyarat yang diberikan oleh tubuhmu. Hal ini akan memberikan Kamu perkiraan berapa lama waktu yang dibutuhkan oleh tubuhmu untuk merasa kenyang.

 

3. Makan dengan Baik

Di dunia, manusia sering kali terburu-buru sarapan di dalam mobil, makan di atas sofa sambil menonton acara televisi kesukaan, atau makan sambil bermain handphone. Kondisi ini membuat fokus berubah bukan pada makanan yang Kamu makan. Hal ini dapat menyebabkan seseorang makan berlebih.

 

Cobalah untuk biasakan diri dengan makan tanpa melakukan kegiatan lain. Biasakan selama 1 minggu penuh, kemudian coba untuk menaikkan intensitas makan tanpa melakukan apapun. Dengan begitu, Kamu akan lebih mudah merasa kenyang.

 

4. Kontrol Stres dengan Baik

Sepertinya selalu ada sesuatu yang membuat Kamu merasa stres. Stres dapat menimbulkan malapetaka bagi kesehatan fisik, seperti mengalami hipertensi kronis, diare, hingga sakit kepala. Saat stres, tubuh Kamu melepaskan hormon kortisol, yang juga meningkatkan nafsu makan.

Baca juga: Apakah Benar Makan Malam Membuat Anda Gemuk?

 

Entah Kamu lapar atau tidak, tubuh Kamu mendambakan makanan. Dan untuk meredamnya, Kamu akan makan terus. Dalam banyak kasus, Kamu akhirnya akan makan makanan bergula tinggi secara berlebihan.

 

5. Makan Sebelum Lapar

Kebanyakan orang cenderung makan di waktu yang sama setiap harinya. Atur alarm di gadgetmu 1 jam lebih awal dari jadwal biasa Kamu makan. Ini akan membantumu mengingat bahwa Kamu harus makan sebelum jam makan tiba.

 

6. Beri Waktu untuk Diri Sendiri

Seberapa sering Kamu melihat makanan sisa di piring dan berpikir untuk memakannya karena sayang jika dibuang? Cobalah untuk selalu membiasakan diri mengonsumsi makanan dengan porsi sedikit. Kemudian, berhentilah makan sekitar 10 menit. Setelah itu, putuskan apakah Kamu akan menghabiskannya atau tidak. Jika dengan porsi kecil Kamu sudah cukup kenyang, maka Kamu harus makan dengan porsi kecil. 

 

7. Perhatikan Tanda Lapar

Kamu dapat mengamati dari keseharian yang Kamu lakukan ketika merasa lapar. Misalnya Kamu akan merasa mual, sakit kepala, kekurangan energi, dan cepat marah. Dengan mengetahui isyarat tubuh kalau Kamu lapar, Kamu jadi tahu kapan tubuh Kamu benar-benar membutuhkan asupan makanan.

Baca juga: Hindari Konsumsi Makanan Ini Sebelum Olahraga

 

Selain itu, Kamu juga harus bisa mengatakan tidak ketika Kamu mulai ingin makan camilan. Kandungan yang ada pada camilan belum tentu sehat dan justru akan menambah berat badan. Jangan lupa untuk selalu berolahraga minimal 3 kali seminggu agar kondisi tubuh tetap sehat. (AD/AS)