Hai, Mums! Apa jadinya jika si Kecil bosan dengan menu MPASI yang itu-itu saja? Jika seperti itu, sudah seharusnya Mums mengkreasikan menu makanannya. Ingat Mums, MPASI untuk bayi 6 bulan bermanfaat bagi kecerdasan otaknya, sehingga wajib mengandung nutrisi yang cukup.

 

Ingin mengkreasikan MPASI tetapi masih bingung? Bosan dengan olahan bubur bayi yang itu-itu saja? Mungkin Mums bisa mencoba resep MPASI dari Negeri Matahari Terbit alias Jepang. Okayu adalah bubur nasi khas Jepang berbahan dasar beras putih.

 

Nah, okayu ini biasa dimakan oleh orang yang sedang sakit dan bayi. Hal ini dikarenakan okayu memiliki tekstur yang lembut, sehingga mudah dicerna. Untuk penyedap rasa, biasanya bubur ini ditambahkan topping berupa umeboshi atau acar plum yang memiliki rasa asam dan asin, daun bawang, atau telur rebus. Namun jika okayu akan diberikan kepada bayi, tidak perlu ditambahkan penyedap rasa ya, Mums.

Baca juga: Yuk, Buat Bubur Berbahan Dasar Ayam untuk Si Kecil

 

Untuk membuat okayu, bahan-bahan yang perlu Mums siapkan adalah beras dan air. Sangat mudah ditemukan kan, Mums? Lebih baik lagi jika menggunakan beras Jepang, supaya tidak menghilangkan ciri khas okayu. Beras Jepang memiliki ukuran lebih pendek daripada beras biasa. Namun jika dirasa menyulitkan, beras putih yang ada di dapur Mums juga tidak masalah.

 

Cara membuat okayu ada tiga cara. Cara pertama adalah jika Mums menggunakan beras. Cara kedua yaitu jika bahan yang digunakan adalah nasi. Dan, cara ketiga menggunakan bahan dasar nasi, tetapi ingin memasak menggunakan microwave.

 

Tanda Bayi Siap MPASI - guesehat.com

 

Berikut adalah cara pertama untuk membuat okayu:

  1. Cuci beras dan tiriskan selama 30 menit.
  2. Masukan sebanyak 20 gr beras ke dalam plastik kemudian tumbuk.
  3. Tuangkan 200 ml air ke dalam panci. Masukan beras tumbuk, lalu masak dengan api kecil hingga sedikit kental seperti yoghurt.
  4. Tunggu kurang lebih 1 jam. Jika Mums ingin membuat okayu dengan takaran beras yang berbeda, buat bubur dengan perbandingan beras dan air 1:10.
Baca juga: 4 Aliran MPASI

 

Jika bahan yang Mums pakai untuk membuat okayu adalah nasi, berikut cara membuatnya:

  1. Basahi talenan dan pisau menggunakan air matang.
  2. Cincang 20 gr nasi hingga halus.
  3. Siapkan 10 ml air dalam panci dan masukan nasi cincang.
  4. Masak dengan api kecil hingga kental seperti yoghurt. Tunggu kurang lebih selama 20 menit. Jika Mums ingin membuat okayu dengan takaran beras yang berbeda, buat bubur dengan perbandingan beras dan air 1:5.

 

Jika bahan dasar yang Mums pakai nasi dan ingin memasaknya menggunakan microwave, simak cara membuat okayu di bawah ini ya, Mums:

  1. Basahi talenan dan pisau menggunakan air matang.
  2. Cincang 20 gr nasi sampai halus.
  3. Siapkan 110 ml air dalam mangkuk tahan panas, kemudian masukkan nasi cincang.
  4. Wrap dan masukan dalam microwave. Untuk microwave 600 watt, waktu yang dibutuhkan kurang lebih 7 menit. Cek kekentalannya hingga menjadi seperti yoghurt. Setelah bubur mengental, haluskan lagi.
Baca juga: Hal Penting yang Harus Dibawa untuk Berlibur Saat Anak MPASI

 

Demikianlah resep mudah okayu yang bisa Mums sajikan menjadi bubur bayi 6 bulan. Selain baik untuk kesehatan si Kecil, okayu buatan sendiri bisa menjadi MPASI yang bermanfaat bagi kecerdasan otaknya, lho!