Bercinta setiap hari mungkin saja dilakukan oleh pasangan menikah. Namun kebiasaan ini bisa saja dilakukan siapa saja, karena memang nafsu seksual yang sangat besar.

 

Hubungan intim memang aktivitas yang menyenangkan dan dapat membuat saia lebih bersemangat menjalankan rutinitas keesokan harinya. Namun, bagaimana jika Kamu melakukannya hampir setiap hari? Apakah baik untuk tubuh atau justru membahayakan? 

 

Baca juga: Perlukah Wanita Pipis Dulu Sebelum Berhubungan Seks?

 

Manfaat Hubungan Seksual Secara Rutin

Hubungan seksual secara rutin sangat bermanfaat ya Gengs, asalkan hubungan intim terjadi atas kesepakatan duabelah pihak. Tentunya akan membawa kebaikan tersendiri bagi tubuh. Berikut manfaatnya nih Gengs.

 

1. Melepas Stres dan Menurukan Tekanan Darah Tinggi

Saat melakukan aktivitas seksual, tubuh akan memproduksi dopamin, zat yang mampu melawan hormon stres. Selain itu hubungan seksual akan merangsang pelepasan hormon endorfin dan oksitosin. Hormon-hormon ini dikeluarkan oleh kelenjar pituitary yang dapat membuat tubuh rileks.

 

2. Kehidupan dengan Pasangan Jadi Lebih Dinamis

Bercinta secara rutin dapat menambah dinamika dalam hubungan. Kemungkinan pasangan akan semakin romantis dan jadi saling pengertian satu sama lain. Pasanganmu juga akan lebih menantikan waktu bersama denganmu sehingga hubungan akan menjadi lebih hangat dan dekat.

 

3. Tidur Lebih Nyenyak

Menurut Kristin Mark, Direktur Sexual Health Promotion Lab di the University of Kentucky, bercinta memberikan efek relaksasi dan melepaskan hormon prolactin yang mampu membuat pasangan yan telah bercinta menjadi mengantuk dan tidur lebih nyenyak. Oleh karena itu, ada yang melakukan hubungan seksual untuk mengobati masalah insomnia.

 

4. Membakar Banyak Kalori

Bercinta setiap hari termasuk aktivitas fisik yang menguras tenaga dan termasuk ke dalam olahraga kardio. Tak banyak yang tahu bahwa seks bisa melatih otot, kesehatan jantung, dan tubuh seara umum. Menurut penelitian, bercinta selama 25 menit saja dapat membakar lebih dari 101 kalori untuk setiap sesinya.

 

Baca juga: 5 Cara Meningkatkan Mood Bercinta

 

Risiko Berhubungan Seksual Setiap Hari

Meskipun bercinta setiap hari memiliki manfaat, namun segala sesuatu yang dilakukan secara berlebihan kemungkinan akan membawa risiko yang tidak bisa dihindari. Sebelum Kamu dan pasangan berkomitmen melakukan hubungan seksual setiap hari, sebaiknya imbangi terlebih dahulu dengan informasi mengenai bahayanya ya Gengs.

 

Inilah beberapa risiko berhubungan seksual setiap hari:

 

1. Infeksi Saluran Kencing

Infeksi saluran kencing adalah kemungkinan yang paling besar terjadi jika Kamu bercinta setiap hari. Khususnya bagi wanita. Infeksi ini disebabkan oleh virus yang menyerang urtera pada saluran kemih dan mengakibatkan rasa nyeri ketika buang air kecil.

 

Untuk menghindari tertularnya infeksi ini, pastikan banyak meminum air putih dan membersihkan organ intim sebelum dan sesudah berhubungan.

 

2. Masalah Tulang Belakang

Setelah melakukan banyak gerakan di ranjang dengan berbagai posisi dan gaya, terlebih jika dilakukan setiap hari, dapat menyebabkan masalah pada punggung. Posisi bercinta membutuhkan punggung sebagai penahan beban utama.

 

3. Organ Vital nyeri dan Membengkak

Risiko ini dapat terjadi pada pria maupun wanita. Untuk wanita saat terjadi ereksi yang terlalu banyak gesekan di dinding vagina akan menyebabkan rasa  terbakar  dan bengkak sehingga mengakibatkan kesulitan berjalan. Untuk pria kemungkinn resikonya adalah organ vital akan merasakan ngilu yang dapat mengarah ke berbagai penyakit organ vital.

 

4. Stimulus Berlebih

Jika pasangan malakukan aktivitas ranjang setiap hari, ada kemungkinan tubuhmu menjadi ketagihan zat serotonin yang memicu otak menjadi kecanduan seks. Kedengarannya mungkin sepele, namun hal ini dapat berdampak buruk bagi kesehatan keduanya. Baik secara fisik dan mental karena kecanduan seks ini merupakan bentuk dari gangguan obsesif kompulsif (OCD). 

 

Dengan bercinta setiap hari, terdapat resiko dan manfaat yang didapat pada dasarnya tergantung bagaimana yang dirasakan olehmu dan pasangan. Jika keinginan tersebut memang sangatlah tinggi, perlu diingat bahwa bukti kasih kepada hubungan kalian bukan hanya dapat disalurkan melalui hubungan seksual. Tetapi, sebaiknya Kamu harus lebih memperhatikan kesehatan fisik dan mental saat memutuskan aktivitas ranjang setiap hari.

 

Baca juga: Tempat Terbaik dan Terburuk untuk Berhubungan Seks

 

 

Referensi:

https://timesofindia.indiatimes.com/life-style/relationships/love-sex/9-reasons-you-should-have-sex-everyday/articleshow/11615900.cms

http://jamiebeck.com/the-pros-and-cons-of-too-much-sex/

https://www.newsrecord.org/news/the-benefits-and-risks-of-frequent-sex/article_811e8928-118b-11e8-9068-4f20430aa7e3.html