Menjamurnya klinik operasi plastik bukan lagi hal yang istimewa. Banyak pula yang rela ke Korea untuk melakukan operasi plastik, tepatnya di Gangnam. Biaya mahal seakan bukan menjadi masalah untuk mendapatkan hasil yang terbaik.

 

Dari ribuan operasi plastik di sana, hasilnya memang harus diacungi jempol. Terlepas dari opini pribadi atas boleh atau tidaknya operasi plastik, hasil operasi plastik mampu mengubah penampilan sesorang dan membawa pengaruh yang berbeda dalam kehidupan pribadinya. 

 

Banyak desas-desus yang menyebutkan bahwa melakukan operasi plastik sebaiknya di musim dingin daripada musim panas. Negara Korea memang memiliki 4 musim, yaitu musim dingin, semi, panas, dan gugur. Masalah waktu dan musim ternyata banyak menuai pertimbangan untuk melakukan operasi plastik. Namun daripada mempertimbangkan musim yang paling tepat, ada faktor lain yang lebih penting ketika menjalani operasi plastik, yaitu perawatannya.

Baca juga: Urutan yang Benar Pemakaian Skincare di Malam Hari

 

Banyak yang mengatakan di musim panas bakteri akan lebih lama bertahan dan menyebabkan peradangan pada hasil operasi. Namun sebelum melakukan operasi plastik, dokter tentunya selalu mengecek kondisi tubuh agar operas berjalan lebih terkontrol. Ditambah lagi dengan fasilitas ruang operasi yang steril, peralatan yang digunakan bersih terawat, serta kondisi pasien yang fit, maka tidak perlu khawatir bakteri maupun virus akan berkembang dan membuat hasil operasi menjadi kacau-balau.

 

Dokter bedah operasi plastik di Gangnam, Korea, memiliki keterampilan yang tinggi, sehingga boleh dikatakan pasien akan puas dengan segala pengorbanan yang telah diinvestasikan. Namun perlu diketahui juga, perawatan pascaoperasi plastik akan membantu mempertahankan kondisi hasil operasi.

 

Dokter akan memantau hasil operasi. Ada pula saat-saat tertentu, berdasarkan jenis operasi, pasien harus check up untuk cabut benang dan membersihkan luka-luka operasi yang ada. Pasien hanya cukup mengikuti segara ketentuan dan memberitahukan kepada dokter bila ada ketidaknyamanan, seperti rasa sakit yang berlebihan atau terdapat perdarahan

Baca juga: Ini Cara Merawat Kesehatan Kulit Wajah Bagi Pria

 

Nah, jika melakukan operasi plastik pada musim panas, penting sekali untuk selalu mencuci tangan sebelum memegang area tubuh yang dioperasi, misalnya mata ataupun hidung. Pastikan area tersebut tetap bersih dan bebas debu.

 

Di musim panas, tubuh akan lebih sering berkeringat. Jadi, sebaiknya jangan sampai keringat mengenai luka operasi yang ada. Bila berolahraga lalu area tubuh yang dioperasi menjadi basah terkena keringat, cepat dikeringkan. Usahakan area luka operasi yang masih basah tetap dalam keadaan kering untuk mempercepat pemulihan. Masih banyak perawatan spesial pascaoperasi plastik yang harus diketahui secara detail. 

 

Meski perawatan pascaoperasi terkesan banyak persyaratannya, tetapi waktu perawatan ini tidaklah selama yang dibayangkan. Jika kondisi tubuh sudah kembali normal, contohnya bagi yang melakukan operasi mata, kondisi mata sudah pulih, bekas-bekas luka kembali merapat, dan tidak ada lagi pembengkakan, maka dapat dikatakan tubuh sudah 100% sehat.

 

Baca juga: 5 Perawatan Kecantikan Super Aneh Selebriti Hollywood

 

Pada saat itulah tidak perlu ada perawatan apapun atau kembali lagi untuk check up ke klinik tempat operasi. Nikmati kehidupan dengan penampilan baru yang menawan dan penuhi hari-harimu dengan kebahagiaan terus-menerus. Jadi, operasi plastik bisa dilakukan kapan saja. Yang terpenting, kondisi tubuh Kamu fit saat menjalaninya dan melakukan perawatan yang tepat setelah operasi!