Data statistik menunjukkan, hanya 10 persen pria di dunia ini yang diyakini layak menyandang predikat "alpha male" atau pria alfa. Ini adalah golongan pria yang akan menjadi dambaan setiap wanita karena memiliki paket lengkap sebagai seorang pendamping hidup. 

 

Nah, Geng Sehat tertarik mendapatkan si pria alfa? Kenali dulu ciri-ciri pria alfa dan trik menaklukkan mereka!

 

Apa itu Pria Alfa? Pria alfa adalah seorang pemimpin yang lengkap. Di dunia fauna kita mengenal alpha dog alias anjing alfa yang sangat dominan. Begitu pula jenis pria alfa ini. Pria alfa mampu menjalankan bisnisnya sendiri, memimpin keluarganya, dan tahu apa tujuan hidupnya. 

 

Ada alasan mengapa pria alfa hanya sedikit di dunia ini. Tentu saja karena tidak semua orang terlahir untuk menjadi pemimpin. Begitulah hukum alamnya. Oleh karena itu untuk menyeimbangkannya, dunia pun butuh pria beta (mayoritas) dan pria feminin.

 

Baca juga: Berbagai Manfaat Ikan Teri, Salah Satunya untuk Kesuburan Pria 

 

Ciri-ciri Pria Alfa

Jika saja ada kesempatan, semua wanita bermimpi berkencan dengan pria yang percaya diri, karismatik, tegas, dan bertanggung jawab dalam segala situasi. Sayangnya, berapa banyak pria yang memiliki kriteria tersebut dengan lengkap? Seringnya yang ditemui justru sebaliknya bukan? 

 

Karena karakternya, terkadang pria alfa digambarkan secara tidak akurat sebagai pria dominan yang sombong dan narsis. Padahal pria alfa sejati benar-benar akan menjadi pasangan yang sangat baik, karena Kamu akan merasa seperti berhubungan dengan orang yang setara. 

 

Bagi yang tengah mencari pasangan, berikut ini ciri-ciri pria alfa:

 

1. Dia mampu memimpin

Di dunia kerja, dalam hidup, bahkan saat bermain, pria alfa akan selalu tampil penuh percaya diri dan mengambil alih kendali. Meskipun tidak menjadi pimpinan, pria alfa tidak berkurang kejantanannya meski ia dipimpin oleh wanita. Jika Kamu berpasangan dengan pria alfa, Kamu masih bisa menjadi feminis total.

 

2. Dia percaya diri, tanpa harus menjadi sombong

Dia tidak merasa perlu untuk menyombongkan diri atau pamer karena dia yakin dia memiliki keterampilan untuk mendukungnya menjadi pria alfa.

 

3. Dia ambisius

Ambisius dalam arti tahu persis ke mana tujuan hidupnya. Dia memiliki rencana yang jelas dalam mencapai tujuannya. Pria alfa sangat berdedikasi dan wanita akan melihatnya menarik, dan ingin terlibat dalam perjalanan hidupnya.

 

4. Dia membuatmu merasa dicintai

Dia tidak perlu membisikkan kata-kata 'I love you' agar Kamu tahu bagaimana perasaannya. Kamu dapat mengetahui dari tindakannya tanpa Kamu harus melihat ke matanya.

 

Baca juga: Robert Pattinson Dinilai Sebagai Pria Paling Tampan Sedunia!

 

5. Kamu merasa aman dengannya

Bukan karena Kamu perlu dilindungi oleh seorang pria, tetapi Kamu merasa benar-benar nyaman dalam situasi apa pun saat bersamanya. Karena Kamu tahu dia akan mendukung dan membantumu melewati rintangan apa pun yang menghadang Kamu.

 

6. Dia menginspirasi diri Kamu untuk menjadi yang terbaik

Ke manapun pria alfa pergi, semangat hidupnya menular. Saat bersamanya, Kamu merasa belum pernah berkencan dengan seorang pria di mana Kamu merasa termotivasi untuk mencapai keinginanmu begitu kuat.

 

7. Dia membuatmu bahagia di ranjang

Dia tipe pria yang bertanggung jawab dan sikap itu diterjemahkan juga di tempat tidur. Dia memastikan Kamu bisa menikmati kebahagian setiap saat dan waktu.

 

8. Dia disukai banyak orang

Kamu akan tahu sudah menemukan pria yang hebat ketika dia dicintai dan dihormati oleh banyak orang. Kharismanya membuat banyak orang datang untuk meminta nasihat.

 

 Baca juga: Pasangannya Tidak Menarik, Wanita Lebih Bahagia
 

9. Dia cerdas

Semakin lama Kamu bersamanya, Kamu akan menyadari bahwa kecerdasan dan pengetahuannya sangat luas. Artinya, dia tipe pria yang tidak pernah berhenti belajar.

 

10. Dia tahu cara berpakaian

Pria pintar umumnya culun? Khusus pria alfa, ini tidak berlaku. Mereka sangat bergaya tanpa harus berlebihan. 

 

11. Kalem dan tidak reaktif

Setiap kali Kamu menumpahkan perasaan ke pria alfa, mereka tidak akan panik dan bertindak berlebihan. Dia keren, tenang, dan mampu melakukan percakapan dewasa.

 

12. Dia tidak pernah cemburu dengan kesuksesan orang lain

Di pria alfa begitu yakin bahwa ia adalah tipe pria dewasa yang aspirasional dan disukai semua orang. Ia tidak pernah iri dengan orang lain selamanya.

 

Baca juga: Alasan Pria Bosan Melakukan Hubungan Seks

 

Cara Menaklukkan Pria Alfa

Jika menemukan pria dengan ciri-ciri di atas, bagaimana cara mendapatkannya? Menurut pakar hubungan, ketika seorang pria alfa merasa bahwa wanita pasangannya tidak percaya padanya, dia akan bosan dan beralih ke wanita lain. Jadi Gengs, ketika menemukan pria alfa, Kamu tidak seharusnya meragukannya. Pria alfa disebut-sebut tidak tahan ketika harus meyakinkan lawan jenisnya berkali-kali. Lebih baik ia beralih pada wanita lain yang percaya penuh padanya. 

 

Menghadapi pria alfa juga tidak boleh terlihat lemah. Mereka tidak suka wanita yang gugup, dan tidak pandai berkomunikasi. Para lelaki alfa akan mulai berpikir, “di mana gadis keren yang saya temui kemarin?” saat Kamu tida-tiba terlihat grogi dan tidak percaya diri.

 

Satu lagi cara menaklukkan pria alfa adalah, jangan pernah memegang kendali. Jangan mencoba untuk jual mahal dengan tidak menelepon atau membalas pesannya. Pria alfa tidak suka bermain tarik ulur. 

 

Pria alfa mempersembahkan dirinya untuk Kamu, jadi ikuti saja arusnya, meskipun tidak ada jaminan hubunganmu akan berjalan lancar 100 persen. Jadilah wanita yang percaya diri namun tidak memegang kendali. Karena pria alfa dalam mencari pasangan adalah mencari seorang wanita yang bisa mendukung mereka, seorang wanita yang melengkapi hidup mereka.

 

Baca juga: 5 Hal yang Dibutuhkan Pria dalam Pernikahan

 

 

 

Referensi:

Yourtango.com. 3 ways ruin in alpha male.