Sakit ketika menyusui bukanlah hal yang menyenangkan. Bukannya apa-apa, ketika kita menyusui, apa yang kita minum ataupun makan juga akan dikonsumsi oleh si bayi. Makanya kalau sedang sakit, kita harus pintar-pintar memilih obat apa yang aman dikonsumsi sehingga si bayi pun tidak akan mendapatkan dampak negatif dari obat tersebut. Beberapa minggu kemarin kebetulan aku terkena flu. Tapi karena belum terlalu berat, aku memutuskan untuk tidak meminum obat sama sekali dan hanya melakukan home remedy saja. Nah, inilah empat home remedies untuk pulih dari sakit flu ketika menyusui!

Madu dan lemon

Madu dan lemon memang sudah terkenal khasiatnya untuk membantu menyembuhkan penyakit flu. Campuran madu dan lemon ini ku minum tiap hari setelah bangun tidur.  Dijamin deh badan mu akan terasa hangat dan juga nyaman setelah minum ini! Cara membuatnya pun gampang sekali. Peras setengah jeruk lemon dan campurkan ke dalam air hangat lalu terakhir masukkan juga satu sendok teh madu.

Jangan terlalu banyak ya madunya! Karena bagaimana pun juga, madu memiliki kalori yang lumayan tinggi lho! Menurut beberapa penelitian yang aku baca, memang lebih baik diminum pada pagi hari ketika perut masih kosong agar membantu untuk membersihkan liver dan mengeluarkan racun dalam tubuh.

Essential oils

Sudah familiar kah dengan yang namanya essential oils? Kalau di Jakarta sepertinya sedang hype banget ya essential oils ini. Essential oils ini adalah konsentrat tinggi dari berbagai macam tumbuhan yang memiliki benefit untuk kesehatan. Salah satu merek yang paling terkenal saat ini adalah Young Living Essential Oils (YLEO). Nah, kebetulan beberapa waktu lalu ibu saya baru membeli satu paket YLEO ini, jadilah ketika sakit flu kemarin saya mencobanya!

Ada 3 jenis essential oils yang saya coba. Yang pertama adalah lemon. Lemon ini katanya penuh dengan kandungan vitamin C sehingga cocok untuk dikonsumsi ketika sedang flu. Yang kedua adalah thieves. Nah, kalau thieves ini dibalurkan pada telapak kaki saya. Menurut hasil browsing yang saya baca, thieves ini bagus untuk memperkuat sistem imun. Jadi diharapkan proses penyembuhan bisa lebih cepat. Dan terakhir adalah peppermint! Peppermint ini berkhasiat untuk menurunkan temperatur badan dengan cepat.

Istirahat

Flu itu memang hanya bisa disembuhkan total dengan istirahat. Jadi kalau sedang flu, usahakan untuk banyak istirahat. Kalau bayi Anda sedang tidur, usahakan untuk juga ikut tidur bersamanya. Jangan khawatir untuk tetap menyusui bayi Anda, ya. Karena justru ketika kita sedang sakit, tubuh kita memproduksi antibodi untuk melawan flu ini dan antibodi ini juga ada didalam ASI kita. Jadi kemungkinan bayi kita tertular pun menjadi sangat kecil. Tapi juga jangan lupa untuk memakai masker yang bisa meminimalisir kemungkinan terjadinya penularan.

Satu hal lain yang harus diingat, jangan lupa untuk selalu mencuci tangan setiap kali Anda habis memegang hidung ataupun bagian tubuh lainnya yang membuat bayi bisa tertular flu itu. Ketika sakit kemarin, aku bisa bolak balik mencuci tangan berkali-kali dalam satu hari supaya bayiku tidak tertular lho!

Terapi uap

Nah, kalau ini cocok sekali kalau kamu mengalami hidung mampet karena pilek. Caranya pun mudah, Anda tinggal memasukkan beberapa tetes minyak kayu putih ke dalam baskom berisi air panas lalu kamu hirup deh uap yang keluar dari baskom tersebut. Kebetulan karena rumahku dekat dengan tempat fisioterapi, aku memutuskan untuk terapi uap langsung di sana. Hasilnya? Suaranya yang ketika datang masih bindeng, langsung jelas dan tidak ada lagi dahak yang tertinggal di tenggorokan. Kombinasi dari empat home remedies ini terbukti bisa membuatku pulih dari sakit flu saat menyusui.

Kalau Anda sakit dan tidak terlalu parah, cobalah untuk minum madu dan lemon, gunakan essential oils, istirahat, dan terapi uap! Tapi kalau misalkan sudah sangat mengganggu, aku sarankan untuk segera ke dokter dan jangan lupa meminta obat yang aman untuk ibu menyusui!

 

Baca Juga

Hiperlaktasi, Ketika Produksi ASI Berlebihan

4 Penyebab Umum Ibu Sulit Menyusui 

Lakukan Cara Perawatan Payudara Ini ketika Anda Menyusui