Geng Sehat pasti pernah berada dalam kondisi kesulitan untuk fokus dan tidak bisa mengingat apa pun? Nah, jika pernah mengalaminya, bisa jadi ini merupakan indikasi bahwa otak kanan dan kirimu sedang tidak bekerja secara maksimal.

 

Meski bukan hal yang berbahaya, kondisi ini tentu rasanya cukup mengesalkan, ya. Apalagi kalau Kamu sedang dituntut untuk fokus mengerjakan sesuatu. Nah, untuk mengatasinya, Kamu bisa lho meningkatkan kinerja kedua belah otakmu dengan melakukan brain gym. Wah, kira-kira seperti apa ya brain gym itu? Yuk, cari tahu selengkapnya berikut ini!

 

Baca juga: 9 Cara Meningkatkan Kerja Otak untuk Mencegah Pikun
 

Brain Gym untuk Melatih Fokus

Brain gym merupakan serangkaian gerakan sederhana yang dapat dilakukan untuk meningkatkan kinerja otak dan menunjang pembelajaran. Dalam siaran pers yang diluncurkan oleh Riliv bertajuk "X-Brain, Cara Asyik Meningkatkan Kerja Otak" pada 10 Desember lalu, ternyata ada 6 gerakan mudah yang bisa Kamu coba untuk mengembalikan fokus. Keenam gerakan tersebut antara lain:

 

1. Putaran leher (neck rolls)

Gerakan pertama dimulai dari bagian kepala. Gerakan ini sangat mudah yang bisa Kamu lakukan di mana saja. Cukup tegakkan bahu, tundukkan kepala ke depan, lalu putar kepala ke sisi kanan dan kiri.

 

Saat memutar leher, Kamu bisa meredakan rasa tegang di bagian leher. Selain itu, Kamu juga dapat meningkatkan penglihatan dan pendengaran karena gerakan ini membantu mata dan telingamu bekerja sama dengan baik.



2. Gerakan silang (cross crawl)

Gerakan silang dilakukan dengan menggerakkan tangan kanan bersamaan dengan kaki kiri dan tangan kiri dengan kaki kanan. Tidak hanya diam di tempat, Kamu juga bisa melakukannya sambil berjalan.

 

Gerakan ini punya banyak manfaat bagimu. Kamu jadi bisa meningkatkan koordinasi anggota tubuh bagian kiri dan kanan, memperbaiki pernapasan dan stamina, serta meningkatkan pendengaran dan penglihatan.



3. Delapan tidur (lazy 8)

Kamu tentu sudah tahu angka 8. Nah, untuk gerakan kali ini, Kamu bisa membuat angka 8, tetapi secara horizontal di udara. Kepalkan tangan, tetapi tetap tegakkan jari jempol, kemudian bentuk angka 8 di udara dimulai dari sebelah kiri. Matamu harus mengikuti gerakan angka 8 tersebut, ya. Lakukan gerakan ini 3 kali untuk setiap tangan dan 3 kali dengan kedua tangan.

 

Saat matamu mengikuti gerakan angka 8, ternyata Kamu sedang mengaktifkan dan mengintegrasikan mata kiri dan kanan, lho. Hal ini tentu saja akan meningkatkan kemampuan penglihatan.


Baca juga: Kegiatan yang Dapat Mengistirahatkan Otak dan Mempercepat Tidur
 

 

4. Coretan ganda (double doodle)

Seperti namanya, gerakan ini merupakan gerakan menggambar bentuk dengan kedua tangan secara bersamaan. Misalnya, jika Kamu ingin menggambar bentuk hati, kamu bisa menggambar sisi sebelah kanan menggunakan tangan kanan dan sisi sebelah kiri menggunakan tangan kiri secara bersamaan, hingga berbentuk hati. Gerakan ini sangat baik untuk koordinasi tangan dan mata. Jika dilakukan secara rutin, Kamu bisa meningkatkan kemampuan penglihatan.

 

5. Gerakan silang berbaring (cross crawl sit-ups)

Sekarang, waktunya Kamu berbaring di atas karpet di lantai untuk melakukan gerakan silang berbaring. Angkat sedikit kepala dan kakimu, lalu sentuh lutut dengan tangan yang berlawanan secara bergantian. Jangan lupa menggerakkan kakimu seperti main sepeda.

 

Melakukan gerakan silang berbaring secara rutin dapat memperkuat otot perut, melegakan punggung bagian bawah, dan mengaktifkan kedua belah otak secara bersamaan, sehingga mudah menerima pelajaran.

 

6. Pernapasan perut (belly breathing)

Bicara soal brain gym, gerakan yang satu ini tidak boleh ketinggalan. Seperti namanya, gerakan ini akan membuat Kamu bernapas dengan perut. Ini penting sekali lho karena bernapas dengan perut akan menyediakan cukup oksigen agar otak bekerja maksimal.

 

Bagaimana cara melakukan pernapasan perut? Pertama, letakkan kedua tanganmu di atas perut. Lalu, kosongkan paru-paru dengan membuang napas pendek. Setelah itu, barulah Kamu bisa menarik, menahan, dan membuang napas dalam hitungan masing-masing 3 detik.



Nah, Gengs, itulah langkah-langkah brain gym yang bisa Kamu lakukan. Ternyata tidak sulit dan butuh waktu lama, kan? Jadi, tunggu apa lagi? Yuk, lakukan brain gym secara rutin agar Kamu bisa tetap fokus ketika mengerjakan sesuatu! (AS)


Baca juga: Olahraga Terbaik untuk Otak