Sehatnya fisik tentu saja harus diimbangi dengan kesehatan mental. Bahkan kesehatan mental bisa memengaruhi kesehatan fisik. Otak yang mengatur seluruh kerja tubuh juga perlu dijaga agar selalu bugar dan berfungsi dengan baik. Salah satu caranya adalah dengan bermeditasi.

 

Meditasi atau semedi adalah latihan relaksasi yang berfokus pada pelepasan pikiran dari segala macam hal. Meditasi dapat dilakukan di mana pun dan kapan pun dengan posisi duduk tenang sambil mengatur pernapasan selama 5-15 menit.

 

Meditasi tidak membutuhkan peralatan khusus. Kamu bisa meditasi di kantor, kamar, halte bus, atau tempat lainnya. Secara sederhana, meditasi adalah latihan mengatur dan memerhatikan napas Kamu. Ini dia manfaat yang bisa didapatkan kalau Kamu rutin bermeditasi.

 

Memperbaiki kerja otak

Sebuah studi dari Harvard University menyebutkan bahwa meditasi yang dilakukan secara rutin mampu meningkatkan fungsi otak yang berperan terhadap emosi, memori, dan daya tangkap. Meditasi juga mampu mengubah komposisi otak. Melalui meditasi, otak bisa menjadi lebih sehat.

 

Menjadi pribadi yang lebih baik

Meditasi dapat mengubah tingkah laku seseorang. Meningkatkan kemampuan untuk mengatur emosi, dan menjadi pribadi yang lebih baik. Meditasi dapat menjauhkan seseorang dari rasa iri dan dengki. Serta membuat seseorang menjadi lebih pemaaf dan peduli terhadap orang lain. Meditasi juga dapat menghasilkan energi positif berupa rasa bahagia.

 

Mengurangi risiko penyakit

Meditasi dapat membuat seseorang menjadi lebih sehat karena efek dari meredakan stres. Stres terbukti berpengaruh terhadap 70-90 persen penyakit fisik pada tubuh. Meditasi juga bisa menurunkan risiko kanker karena dapat mengurangi peradangan pada otak. Meditasi juga dapat menstimulasi untuk mengurangi rasa sakit, depresi, insomnia, kelelahan, dan mengurangi kecemasan.

 

Meningkatkan kondisi kejiwaan

Lewat meditasi, Kamu bisa berlatih untuk menjauhi pikiran-pikiran negatif. Meditasi dapat membuat seseorang menjadi lebih fokus dan waspada. Meditasi mampu membuat seseorang menjadi lebih bersyukur. Mereka yang bermeditasi akan memikirkan hal-hal indah lalu akan sadar bahwa segala sesuatu memang patut disyukuri.

 

Bagi Kamu yang mencoba melakukan meditasi untuk pertama kalinya, berikut ini langkahnya:

  1. Pilih posisi nyaman. Kamu bisa duduk bersila baik di sofa, lantai atau karpet. Tegakkan sendi punggung dan jangan buat terlalu kaki. Tegakan kepala dan taruh tangan di paha.
  2. Kamu bisa memilih untuk memejamkan mata atau dalam keadaan mata terbuka.arahkan pandangan lurus ke depan.
  3. Tarik napas dalam-dalam secara perlahan dan natural. Fokus pada setiap tarikan napas dan perasaan Kamu. Jika pikiran Kamu berkeliaran, kembali pada proses penarikan napas.
  4. Kamu bisa mulai dengan lima menit per hari. Selanjutnya Kamu bisa meningkatkan waktu meditasi sesuai dengan kenyamanan Kamu.

 

Nah, Kamu bisa mulai menerapkan rutinitas meditasi mulai hari ini. Lakukan secara rutin, dan rasakan manfaat serta perubahan pada diri Kamu. Mudah kok, inti dari meditasi adalah memfokuskan pikiran, pernapasan yang santai dan teratur, serta duduk tenang.