Setelah menikah, pasti ada pasangan yang tidak ingin menunda punya anak dan langsung melakukan promil. Untuk itu, baik suami maupun istri harus lebih memperkaya informasi seputar promil, kehamilan, hingga tumbuh kembang anak. Apa saja sih informasi yang perlu Mums dapatkan dan dari mana Mums bisa mendapatkannya? Yuk, cek artikel berikut!

 

Masa Promil

Jika Mums sedang promil, maka penting untuk mengunjungi dokter dan berkonsultasi tentang prakonsepsi. Periode prakonsepsi sendiri dimulai 3-6 bulan sebelum kehamilan. Pada masa ini, Mums dan Dads perlu belajar bagaimana cara meningkatkan fertilitas, menyiapkan tubuh agar dapat menjalani kehamilan yang sehat, serta mengurangi risiko masalah-masalah pada kehamilan. Cari tahu pula kapan waktu yang tepat untuk berhubungan intim agar kehamilan cepat terjadi.

 

Mums juga perlu mendapatkan informasi apa saja yang perlu dilakukan maupun dihindari selama promil. Misalnya, Mums bisa mulai mengonsumsi asam folat, kemudian menghindari asap rokok, alkohol, atau stres.

 

Dan tidak kalah penting, dapatkan informasi seputar cek kesehatan dan vaksinasi sebelum hamil. Pasalnya, ada beberapa vaksin yang penting untuk didapatkan, seperti vaksin MMR dan varicella.

 

Masa Kehamilan

Ketika Mums akhirnya dinyatakan hamil, maka sesegera mungkin atur jadwal untuk melakukan check up rutin ke dokter kandungan atau bidan. Ini tidak boleh diabaikan karena lewat pemeriksaan rutin, Mums dapat mengetahui tumbuh kembang janin, kondisi kesehatan janin dan tubuh Mums, serta informasi lainnya terkait kehamilan dan persiapan persalinan.

 

Di masa ini, Mums juga harus mendapatkan segala informasi seputar makanan yang harus dikonsumsi dan yang sebaiknya dihindari, olahraga apa yang aman untuk ibu hamil, masalah kehamilan, sekaligus obat-obatan yang perlu dihindari saat hamil.

 

Menjelang trimester akhir kehamilan, maka saatnya untuk belajar terkait kebutuhan si Kecil, metode persalinan yang akan ditempuh, serta persiapan pemberian ASI eksklusif. Pelajari pula risiko persalinan yang mungkin terjadi, sehingga Mums dan Dads lebih siap secara mental.

 

Masa Setelah Melahirkan dan Pola Asuh Anak

Setelah melalui 9 bulan mengandung si Kecil, maka inilah saatnya Mums dan Dads menyambutnya ke dunia! Perjuangan Mums tentunya tidak berhenti sampai di sini karena masih ada banyak sekali tantangan di depan, yakni merawat si Kecil.

 

Sebelum itu, Mums juga perlu mengetahui perawatan tubuh pasca-persalinan, misalnya terkait nifas, pemulihan tubuh, kapan boleh beraktivitas normal, serta kapan boleh berolahraga kembali.

 

Perbanyak pula informasi seputar menyusui, mulai dari bagaimana cara pelekatan dan posisi menyusui yang tepat, masalah menyusui yang bisa terjadi, cara memerah ASI, dan bagaimana menyapih si Kecil.

 

Terkait kebutuhan anak, Mums perlu membekali diri dengan bagaimana melakukan perawatan dasar bayi, seperti pola tidur, menggendong, memandikan, menggantikan popok, dan perawatan tali pusar.

 

Mempelajari tentang tumbuh kembang anak, vaksin wajib untuk anak, nutrisi, serta pola asuh yang tepat untuknya juga harus dilakukan. Pasalnya perjalanan kehidupan si Kecil, terutama di 5 tahun pertama, tidak dapat diulang kembali. Mums dan Dads tentunya harus memberikan yang terbaik agar ia bisa tumbuh dan berkembang dengan optimal, serta menjadi pribadi yang gemilang di masa depan.

 

Belajar dari Ahlinya Lewat Kelas-kelas Interaktif

Wah, ternyata banyak sekali informasi terkait promil, kehamilan, dan tumbuh kembang anak yang perlu Mums dan Dads pelajari, ya. Maraknya informasi yang beredar saat ini membuat Mums harus bijak dalam memilah sumber yang kredibel dan bisa dipercaya.

 

Namun, jangan khawatir karena Teman Bumil memberikan segala informasi yang Mums butuhkan melalui kelas-kelas yang diadakan secara rutin di berbagai platform, yang tentunya tepercaya langsung dari ahlinya.

 

Mums bisa membaca seluruh informasi yang telah dicek oleh para expert tentang promil, kehamilan, dan tumbuh kembang anak dalam fitur-fitur di aplikasi Teman Bumil. Jangan lupa ikuti event online #TanyaDokter dan #NgobrolBarengBubid di aplikasi Teman Bumil.

 

Nah, sambil bermain media sosial, Mums juga bisa mengikuti kelas-kelas seputar promil, kehamilan, dan tumbuh kembang anak lewat Instagram Live. Cek jadwalnya di Instagram @temanbumil agar tidak ketinggalan ya, Mums. Mums pun dapat mengikuti YouTube Live bersama berbagai narasumber, yang bisa diakses lewat fitur Media di aplikasi Teman Bumil, setiap Kamis pukul 19.00-20.00 WIB.

 

Sedangkan bila Mums merasa lebih nyaman untuk mengikuti kelas eksklusif, interaktif dengan ahlinya, serta bisa saling berbagi pengalaman dengan para ibu lain, Mums dapat mengikuti Kuliah WhatsApp dan Zoom Class Teman Bumil.

 

Untuk mendaftarkan diri Kuliah WhatsApp Teman Bumil, Mums bisa klik di sini. Sementara untuk mengikuti Zoom Class Teman Bumil, silakan klik di sini. Tidak sabar ya Mums rasanya menimba ilmu seputar promil, kehamilan, dan tumbuh kembang anak lewat berbagai kelas Teman Bumil! (AS)